Sebelum menggunakan salah satu produk tea tree oil, ada baiknya Anda mengoleskannya di lengan terlebih dahulu.
Hindari penggunaan tea tree oil yang berlebih. Berikut ini resiko dari tea tree oil yang menyebabkan kulit Anda terisitasi.
Efek Samping Tea Tree Oil
- Iritasi kulit
- Kekeringan ekstrim
- Ketidakseimbangan pH kulit
- Kerusakan pada penghalang perbaikan kelembaban kulit
- Peningkatan fotosensitifitas kulit
- Rentan terhadap kerusakan akibat sinar matahari
Oleh karena itu, tea tree oil umumnya digunakan sebagai pengobatan topikal. Simak tips berikut ini untuk menggunakan minyak ini.
Baca Juga:Tips Lolos Kartu Prakerja Gelombang 62, Login Dashboard prakerja.go.idManfaat Air Kelapa untuk Kesehatan, Bisa Bikin Kulit yang Lebih Sehat
- Jangan pernah oleskan tea tree oil ke seluruh wajah Anda. Gunakanlah di spot tertentu saja.
- Jangan pernah menambahkan tea tree oil ke krim wajah, serum atau produk perawatan kulit apapun yang Anda gunakan di seluruh wajah.
- Jangan menutupi noda jerawat setelah mengoleskan tea tree oil pada noda tersebut.
- Jangan gunakan tea tree oil bersamaan dengan produk perawatan jerawat lainnya, terutama produk yang mengandung retinoid, asam salisilat, benzoil peroksida, atau bahan aktif lainnya.
- Jangan mengoleskan lebih dari satu kali dalam satu hari.
- Jangan menggunakan tea tree oil pada kulit yang rusak, teriritasi, bersisik, atau kering.
- Jangan terus menggunakan tea tree oil jika kulit Anda terbakar atau kering atau menyebabkan kemerahan.
- Jangan terpapar oleh sinar matahari setelah pemakaian tea tree oil.
Itulah tadi informasi mengenai manfaat tea tree oil dan efek samping pada penggunaan tea tree oil yang salah.