KURASI MEDIA – Kapabilitas Google Bard telah diperluas pada bulan lalu ketika Google berhenti untuk membatasi chatbot AI mengambil sumber dari web.
Google Bard memperbolehkan untuk memindai Gmail, Dokumen, dan Drive Anda untuk memperoleh informasi yang dicari.
Eskalasi tersebut memungkinkan pengguna Google Bard dapat merangkum isi email atau mengubah menjadi poin-poin penting dari dokumen yang tersimpan di Drive.
Baca Juga:Bocoran Samsung Galaxy S24 yang Akan RilisKylian Mbappe Bawa PSG Meraih Kemenangan Atas AC Milan
Minggu ini Google telah melakukan pembaharuan untuk Bard, dan ini terkait tentang pesan masuk.
Dengan ekstensi Workspace baru, Bard bisa meringkas banyak email sekaligus dan dapat memberikan rangkuman tentang apa yang penting tanpa perlu memilah milih setiap pesan masuk.
Untuk dapat membuat Bard dapat mengakses ke Gmail caranya cukup mudah. Anda cuma perlu mengaktifkan ekstensi workspace dan berikan Bard arahan langsung sepert “@gmail, rangkum pesan terbaru saya,” atau berikan pertanyaan sepert, “Periksa email saya untuk apapun yang berkaitan dengan perjalanan saya yang akan datang.”
Peleburan Google Bard dan Gmail membawa hal baik di dalam lautan informasi yang beredar saat ini. Dibandingkan menghabiskan waktu berlama-lama untuk mencari sebuah email penting, tak ada salahnya menggunakan Bard sebagai alat untuk dapat menemukan pesan masuk tersebut dalam waktu singkat.
Namun sayangnya fitur tersebut cuma tersedia di dalam Bahasa Inggris, akan tetapi Google kemungkinan akan memperluas bahasa yang digunakan di masa mendatang.
Apabila Anda memiliki kekhawatiran tentang Bard yang memata-matai email pribadi Anda, tak perlu cemas. Google telah memberikan jaminan bahwa informasi pribadi Anda tak akan digunakan dan tak ada mata manusia yang akan melihatnya. Kemudian Anda pun memegang kendali penuh, Anda bisa memilih mengaktifkan ekstensi atau menonaktifkannya apabila berubah pikiran.
Beragam obrolan Bard Anda pun baru saja memperoleh peningkatan visual. Sebelumnya, pada saat Anda berbagi chating, hanya pesan yang terlihat, sehingga gambar yang Anda unggah tak terlihat.
Baca Juga:Kemenangan Manchester City Melawan Young Boys Modal Penting Menghadapi MUElon Musk Nampaknya Frustasi dengan Wikipedia!
Namun saat ini, gambar-gambar tersebut juga akan ditampilkan ketika seseorang membuka obrolan bersama Anda.
Google Bard terus melakukan pembaharuan sejak debutnya di bulan Februari. Google telah memanbah beberapa fitur praktis seperti debugging dan pembuatan kode, bahkan telah memperkenalkan fitur “Memori” yang memungkinkan chat AI menelaah lebih lanjut terkait Anda untuk tanggapan dipersonalisasi.