Cara menggunakannya pun sangat mudah, kamu hanya perlu mengaktifkan Shopee PayLater di akun Shopeemu. Untuk mengaktifkannya, kamu hanya memerlukan KTP elektronik yang akan kamu gunakan untuk memverifikasi data.
Kamu bisa mengajukan pinjaman dengan nominal yang bervariasi. Jumlah tersebut tergantung pada seberapa sering kamu menggunakan Shopee PayLater.
Untuk proses pencairannya pun kamu tidak memerlukan waktu lama yaitu hanya 5 hingga 15 menit saja dengan bunga yang rendah. Selain itu, cicilannya pun beragam yakni mulai dari satu bulan, tiga bulan, enam bulan, dan satu tahun. Makin sebentar jarak peminjamanmu, bunganya juga akan semakin rendah.
Baca Juga:7 Cara Memulai Trading Bagi Pemula, Tertarik Coba?Jadwal Tayang RTV Hari Kamis, 9 November 2023
Namun, perlu kamu perhatikan lagi aplikasi pinjaman online yang akan kamu gunakan harus benar-benar aman dan resmi agar kamu tidak mengalami kerugian.
Selain itu, kamu juga harus benar-benar pertimbangkan apakah sebenarnya kamu memang benar-benar membutuhkan jasa pinjol atau tidak. Karena, akan berbahaya bagi diri kamu sendiri jika kamu terjerumus ke dalam hutang pinjol.
Terlebih lagi jika kamu menggunakannya untuk hal yang tidak terlalu penting. Sebaiknya, jika ingin membeli sesuatu, lebih baik menabung terlebih dahulu daripada menggunakan jasa pinjol.
Namun, jika kamu memang membutuhkan dana cepat yang sangat penting, pastikan kamu memiliki penghasilan cukup untuk membayar tagihannya tepat waktu.