KURASI MEDIA – Pembalap LCR Honda, Alex Rins, mengungkapkan bahwa meski kesehatannya telah membaik setelah menjalani operasi untuk memperbaiki cedera dan patah tulang, ia masih membutuhkan pemulihan lebih lanjut untuk kembali bugar dan tampil sebaik mungkin di MotoGP musim mendatang.
”Setelah GP Australia, saya merasakan nyeri otot yang parah di kaki saya, jadi saya melakukan rontgen di Melbourne, dan sepertinya saya mengalami hernia, jadi saya segera pergi ke Madrid untuk menjalani operasi untuk menghilangkan rasa sakit ini, ” kata Rins mengutip pernyataan resmi MotoGP pada hari Jumat (24/11/23).
Pembalap asal Spanyol itu mengatakan dirinya juga sempat berlatih di Montmelo untuk membiasakan diri mengendarai motor lagi.
Baca Juga:Fix! Shanghai Resmi Jadi Tuan Rumah Formula E 2024Ahli Ungkap Bahanyanya Nyamuk DBD, Ini Cara Mencegah Gigitannya!
“Sangat menyenangkan. Ada berbagai macam tikungan di Montmelo, tapi saya tak merasakan sakit saat mengendarainya. Namun pada akhirnya, ini adalah motor yang berbeda dengan motor MotoGP, tidak memiliki tenaga dan rem yang sama, tapi ini adalah sesi uji coba yang bagus,” kata Rins.
Juara MotoGP Amerika 2023 ini mengungkapkan bahwa patah tulang yang dialaminya berbeda dengan patah tulang pada umumnya.
Tim medis Rins mengatakan bahwa masa pemulihan yang ideal adalah sembilan hingga 10 bulan untuk menjaga kondisi fisiknya tetap baik.
“Dan sejauh ini saya hanya merasakan sedikit rasa sakit, terutama di siang hari. Saya juga bisa berjalan dengan baik. Saya rasa langkah selanjutnya adalah kembali mengendarai motor,” ujarnya.
Di sisi lain, MotoGP Valencia akhir pekan ini juga akan menjadi balapan terakhir Rins bersama tim LCR Honda, karena ia akan pindah ke tim pabrikan Yamaha musim depan.
”Ini adalah akhir pekan yang menyenangkan dan akhir pekan dimana kami mengucapkan selamat tinggal kepada LCR. Ini adalah tim yang hebat.
Kami mengalami musim yang sangat sulit karena cedera, tetapi kami melakukannya dengan baik di Amerika dan memenangkan kejuaraan. Saya ingin menikmati GP terakhir saya,” kata Rins.
Ia pun mengaku tak sabar untuk melakoni debut bersama Yamaha dalam waktu dekat.
Baca Juga:Mengerikan! Jelang Jeda Kemanusiaan di Gaza, Israel Bom RS Indonesia Harga Emas Antam Naik Hari Ini, Jadi Segini!
Menurutnya, ini akan menjadi tantangan baru baginya, namun juga akan membakar semangatnya untuk tampil lebih baik musim depan.