KURASI MEDIA – Bagi Anda yang ingin bisnis kecil-kecilan di rumah dengan modal hanya Rp 500 ribu, tentu saja bisa. Berikut 5 ide bisnis kecil-kecilan di rumah dengan budget yang terjangkau.
Bisnis kecil-kecilan di rumah bisa dilakukan siapa saja. Asalkan ada kemauan, budget yang sesuai, dan juga tekad yang kuat untuk memulai usahanya.
Simak ide bisnis kecil-kecilan di rumah dengan modal Rp 500 ribu di bawah ini.
Baca Juga:Kapan Infinix Smart 8 HD Terbaru Dirilis? Cek InfonyaAsal Usul Joget Gemoy Ala Prabowo yang Viral di Medsos
5 Ide Bisnis Kecil-Kecilan di Rumah
1. Usaha Gorengan
Usaha ini terbilang sederhana dan mudah dijalankan. Modal yang dibutuhkan relatif rendah, dan proses pembuatannya tidak memerlukan teori yang rumit.
Fokus pada teknik penggorengan yang benar serta pengelolaan makanan dengan bahan baku berkualitas dan higienis. Jenis gorengan yang ditawarkan dapat bervariasi, seperti tahu, tempe, pisang, bakwan, combro, dan lainnya. Semakin banyak variasi, semakin menarik bagi konsumen.
2. Usaha Masker Wajah
Bisnis masker wajah organik memiliki potensi menjanjikan karena semakin banyak orang mencari produk perawatan kulit yang alami.
Bagi yang berminat di bidang kecantikan, usaha ini merupakan peluang yang menarik. Jika belum menguasai proses pembuatan, menjadi reseller dari toko yang sudah terpercaya dengan izin usaha dan izin edar masker kosmetik bisa menjadi alternatif. Pastikan Anda memilih produsen yang memiliki legalitas usaha.
3. Usaha Sosis Bakar
Usaha sosis bakar merupakan bisnis makanan ringan populer dengan olahan daging yang disukai oleh berbagai kalangan.
Rasanya yang lezat dan kandungan protein membuatnya banyak diminati. Dengan mayoritas masyarakat suka jajan, ini merupakan peluang usaha yang dapat dimanfaatkan untuk meraih keuntungan besar.
4. Usaha Minuman Dingin
Minuman kekinian sering dijual dalam cup dengan desain unik, membuatnya lebih menarik. Jenis minuman yang banyak diminati akhir-akhir ini seperti boba yang dikombinasikan dengan berbagai varian seperti milk tea, thai tea, es kopi, dan sebagainya, dapat menarik pembeli.
Baca Juga:5 Makna Hari Guru Nasional Diperingati 25 November Penting DiketahuiOppo Reno 11 Series Resmi Meluncur, Harga Termurah Berapa?
Pilih jenis minuman yang unik untuk membedakan usaha Anda dari yang lain.
5. Usaha Pulsa dan Kuota
Pulsa dan kuota internet telah menjadi kebutuhan pokok, menjadikannya peluang bisnis rumahan yang cocok.