KURASI MEDIA- Sinopsis dan jadwal tayang Film Layangan Putus The Movie dijadwalkan rilis pada 23 Desember 2023 mendatang, mengisahkan kelanjutan kisah yang telah diperkenalkan melalui seri “Layangan Putus” pada akhir tahun 2021. Produser Manoj Punjabi menjelaskan alasan transformasi dari format seri menjadi film layar lebar.
Dalam konferensi pers di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (19/12/2023), Manoj Punjabi menyampaikan alasan di balik keputusan ini. Ia menjelaskan, “Kita tahu seri ‘Layangan Putus’ sangat besar, jadi cerita ini naik ke tingkat berikutnya dan pemainnya harus meyakinkan penonton dengan sesuatu yang berbeda, sehingga akhirnya kami memutuskan untuk membawanya ke layar lebar.”
Versi film ini akan mempersembahkan babak baru dari kehidupan Kinan (Raihaanun), Aris (Reza Rahadian), dan Lydia (Anya Geraldine). Cerita akan merincikan kisah Kinan dan Aris setelah berpisah.
Baca Juga:Manfaat Buah Anggur Merah, Simak Khasiatnya serta Manfaatnya di SiniSpesifikasi Huawei Nova 12 Series, Miliki Konektivitas 5G? Simak di Sini
Menariknya, walaupun Lydia berhasil merebut hati Aris, kebahagiaannya tetap terusik. Aris kembali menunjukkan sisi gelapnya, meskipun dengan pasangan baru. Kendati perannya penuh nuansa tragis, bagi Anya Geraldine sebagai pemeran Lydia, karakternya telah mengalami perkembangan dari versi seri sebelumnya.
“Memang ada perkembangan karakter dari Lydia. Sebelumnya hanya dilihat dari sisi gelapnya saja, tapi sekarang ada perkembangan seperti perasaannya,” ujar Anya Geraldine dalam jumpa pers di kawasan MH. Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (19/12/2023).
Perbedaan mencolok antara seri dan film adalah pergantian pemeran untuk karakter Kinan. Jika sebelumnya Putri Marino memerankan peran tersebut, kini mantan istri sah, Raihaanun, yang mengambil peran tersebut.
Raihaanun menyatakan kesan yang sangat mendalam saat dipilih sebagai karakter Kinan. Baginya, tidak ada alasan untuk menolak peran tersebut. “Pemain atau aktor siapapun yang ditawari jadi Kinan pasti tidak akan bisa menolak karena memang karakternya sendiri sudah kuat,” ungkapnya.
Sementara itu, Reza Rahadian sebagai pemeran Aris merasa bahwa “Layangan Putus The Movie” sangat istimewa, terutama karena kehadiran Raihaanun sebagai lawan mainnya. “Ini terasa sangat istimewa karena untuk akting sudah tidak diragukan lagi dengan Raihanun berperan sebagai Kinan,” ujar Reza Rahadian.
“Layangan Putus The Movie” mengisahkan kelanjutan masalah rumah tangga Aris dan Kinan yang terpisah karena keterlibatan orang ketiga. Setelah perceraian mereka, Aris memutuskan untuk menikah dengan Lydia, selingkuhannya.