One Piece 1102: Kuma Percaya Bahwa Luffy Bakal Membuat Dunia Menjadi Lebih Baik

One Piece 1102: Kuma Percaya Bahwa Luffy Bakal Membuat Dunia Menjadi Lebih Baik
0 Komentar

KURASI MEDIA – Berikut ini merupakan topik-topik dalam alur cerita One Piece 1102 yang sedang ramai di kalangan para penggemar.

One Piece Chapter 1102 membawa kita ke dalam flashback yang mengungkap kisah Kuma dan perkembangan Bonney sebagai bajak laut yang kuat.

Dalam rangkuman ini, kita akan mengeksplor lebih jauh mengenai isi chapter terbaru dari manga besutan Eiichiro Oda ini.

Baca Juga:Jujutsu Kaisen Chapter 247: Gugurnya Higuruma hingga Yuji Itadori Jadi Harapan Satu-satunya dalam Mengalahkan SukunaOne Piece 1102: Identitas Luffy Segera Terungkap, Sosok yang Bakal Berpengaruh pada Dunia!

Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai tuntas untuk mengikuti topik menarik dalam One Piece 1102.

Kisah Perjalanan Kuma dan Bonney

Chapter ini dimulai dengan kilas balik perjalanan Kuma, yang menunjukkan pertemuannya dengan Bonney dan peristiwa-peristiwa penting yang membentuk perjalanan mereka.

Kita melihat Bonney tumbuh sebagai bajak laut yang bersemangat dan memiliki tujuan untuk menjadi bajak laut terkenal agar semua orang memperhatikannya.

Detail Thriller Bark dan Marineford

Flashback juga membahas keterlibatan Kuma dalam insiden Thriller Bark, di mana ia memberikan waktunya untuk melindungi kru Topi Jerami dari Moria.

Hal yang mengejutkan dari kedatangan Kuma ke Thriller Bark pada saat itu adalah untuk membunuh Luffy. Akan tetapi, Kuma bergerak menyeleweng dari misinya itu.

Seperti kita tahu, saat itu Kuma justru membawa misi sendiri, yakni menguji kekuatan hingga loyalitas Kru Mugiwara terhadap sang kapten.

Dalam hal ini tentunya Zoro sangat memainkan peran penting dalam menyelamatkan Luffy dari ujian Kuma.

Baca Juga:Spoiler Jujutsu Kaisen Chapter 247: Yuji Itadori Beri Serangan Kejutan untuk Sukuna, Pertarungan Makin Menegangkan!Spoiler Jujutsu Kaisen Chapter 247: Pertarungan Hebat Itadori dan Higuruma Lawan Sukuna Makin Seru dan Menegangkan!

Kuma juga terungkap mengetahui bahwa Luffy adalah anak Dragon. Selain itu, kita melihatnya menjaga kapal Sunny selama Pertempuran Marineford, menunjukkan loyalitasnya pada Luffy.

Di situlah Kru Mugiwara mendapatkan pandangan yang berbeda tentang Kuma sebab pada awalnya ia dianggap jahat.

Akan tetapi, justru sebaliknya. Kuma justru berperan besar dalam menyelamatkan Kru Mugiwara dari ancaman Pemerintah Dunia kala itu.

Hal itu ia lakukan karena ia percaya bahwa Luffy merupakan sosok yang bakal merubah dunia ini menjadi lebih baik.

Pelepasan Kesadaran Kuma

Pada akhir chapter, kita menyaksikan momen yang mengharukan di mana Vegapunk menghapus kesadaran Kuma sesuai janjinya pada Bonney.

Kuma meminta Vegapunk untuk memberikan salam perpisahan kepada Bonney dan menyampaikan selamat ulang tahun yang ke-10. Selain itu, diinformasikan bahwa Chapter 113 akan segera dirilis setelah liburan.

0 Komentar