JABAR EKSPRES – Pengumuman terbaru dari Oppo Indonesia bahwa mereka akan merilis lini ponsel Oppo Reno 11 series di Indonesia. Berapa kira-kira harga yang dipasarkan?
Diketahui, seri smartphone ini terdiri dari dua model, yaitu Reno 11 versi “reguler” dan Reno 11 Pro, keduanya mendukung konektivitas 5G.
Oppo membagikan postingan di akun Instagram resminya yang menampilkan gambar dari kedua ponsel tersebut, fokus pada desain belakang perangkat yang dilengkapi dengan modul kamera berbentuk kapsul.
Baca Juga:Cara Melihat Chat di Discord Terbaru 2023, Langsung Muncul!Film Parasite Lee Sun Kyun Tentang Apa? Ini Cara Nonton Streamingnya
“Siap-siap menyambut #OPPOReno11Series!,” kata @oppoindonesia dikutip dari Instagram resminya, Minggu (31/12/2023).
Dalam unggahan tersebut juga terlihat, kedua ponsel hadir dalam dua pilihan warna yang berbeda, yaitu hijau dan silver.
Bagi mereka yang berminat dan ingin memiliki ponsel terbaru ini, Oppo juga membuka pendaftaran pembelian perangkat Reno 11 series mulai tanggal 1 hingga 10 Januari 2023 melalui situs resmi OPPO Indonesia.
Jika mereka mendaftar pertama untuk perangkat OPPO Reno 11 Series akan ada keuntungan eksklusif senilai Rp 3.900.000, termasuk perlindungan layar pecah dan perpanjangan masa garansi senilai Rp 3.800.000, serta voucher potongan belanja dari Oppo Online Store senilai Rp 100.000.
Meskipun Oppo telah memastikan kehadiran ponsel baru ini, namun mereka belum memberikan detail mengenai tanggal resmi peluncuran Reno 11 series di Indonesia.
Spesifikasi utama hingga harga yang dipasarkan untuk Oppo Reno 11 series yang akan hadir di Indonesia juga masih menjadi misteri dan belum diungkap oleh Oppo.
Meski begitu, tak ada salahnya Anda dapat mengetahui gambaran harga Oppo Reno 11 Series yang sudah dipasarkan di China berikut ini:
Baca Juga:Kisah Cinta Lee Sun Kyun, Menikahi Jeon Hye Jin Berawal karena Fans10 Quotes Good Bye 2023 Welcome 2024 Bahasa Indonesia dan Inggris Terbaru
Gambaran Harga Oppo Reno 11 Series di China
Harga Oppo Reno 11 di Pasar Cina adalah sebagai berikut, seperti dilansir dari The Times of India:
Oppo Reno 11 Pro
Dengan pilihan warna yang lain tersedia antara Moonstone, Obsidian Black, dan Turquoise Green. Berikut harga Oppo Reno 11 Pro di China:
Oppo Reno 11 Pro dengan penyimpanan 12GB+256GB dibanderol seharga 3499 yuan (sekitar Rp 7,7 jutaan). Sementara untuk penyimpanan 12GB+512GB yaitu 3799 yuan (sekitar Rp 8,3 jutaan).
Oppo Reno 11
Kemudian untuk pilihan warna tipe ini dapat dipilih meliputi Fluorite Blue, Moonstone, dan Obsidian Black. Harga yang dipasarkan di China untuk Oppo Reno 11 penyimpanan 8GB+256GB seharga 2499 yuan (sekitar Rp 5,5 jutaan).