KURASI MEDIA – Pemeran film Comic 8, Nikita Mirzani tak kuasa menahan luapan emosinya dalam sidang lanjutan kasus dugaan penganiyaan dengan terdakwa Vadel Badjideh.
Sidang yang digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, digelar secara tertutup. Dalam ruangan, sempat terdengar pekik teriakan dari ibunda LM itu.
Saar ditemui awak media pasca sidang, Nikita Mirzani pun membagikan ceritanya mengenai alasan kenapa ia sampai terbawa emosi.
Baca Juga:Nikita Mirzani Didakwa Pasal Berlapis, Bagaimana Tanggapan Pihak Reza Gladys?Nikita Mirzani Hadiri Sidang dengan Tersenyum, Titip Pesan Tajam untuk Reza Gladys
“Nggak apa-apa (sempat teriak dari dalam ruang sidang). Emosional aja,” ujar Nikita Mirzani kepada awak media, dikutip Jumat (4/7/2025).
“Laura mau bersaksi, tapi saya harus diluar,” tambahnya, sambil menjelaskan pemicu amarah.
Sebagai orang tua, wanita yang kerap disapa Nyai itu merasa berhak mendengar langsung kesaksian dari putrinya.
Hanya saja prosedur persidangan, mengharuskannya menunggu di luar.
“Ya, saya kan juga pengin dengar. Sebagai ibu. Pengin dengar, alur ceritanya bagaimana,” papar Nikita Mirzani.
Hingga akhirnya ibu dari 3 anak tersebut diizinkan untuk tetap berada di ruang sidang, guna mendengarkan kesaksian Lolly.
Namun dari sana, batin Nikita Mirzani malah berkecamuk disebabkan tak sampai hati mendengar apa yang putrinya alami selama ini.
“Begitu udah denger, ya udah,” katanya sambil menahan tangis.
Baca Juga:Brisia Jodie Dituding Tidur Bareng Sebelum Menikah, sang Penyanyi Beri Jawaban Tak TerdugaBrisia Jodie Sebut Panik Saat Dipilih Jadi Artis Pembuka Konser Air Supply
Nikita Mirzani pun mengaitkan reaksinya dengan perjuangan selama ini sebagai orang tua tunggal, yang selalu menjadi garda terdepan dalam melindungi buah hatinya.
“Ya gimana, namanya seorang ibu, single parent. Ya begitu lah rasanya,” ungkap Nikita.
Walaupun sempat diwarnai aksi emosional, wanita kelahiran 1986 ini pada akhirnya memilih untuk menerima kejadian yang menimpa putrinya.
“Ya udah, namanya udah terjadi ya udah,” ujarnya lirih.
Bagi Nikita Mirzani yang terpenting dirinya sudah sedikit merasa lega, usai memberikan keterangan bersama anak perempuannya di hadapan majelis hakim.
“Alhamdulillah, tadi Laura sudah sempat memberikan kesaksian. Aku juga udah memberikan kesaksian,” papar pemeran film Warkop DKI Reborn.
Kini, wanita berusia 39 tahun tersebut hanya tinggal menyerahkan nasib Vadel Badjideh sepenuhnya pada proses hukum yang berlaku.