KURASI MEDIA – Rekomendasi tempat wisata di Lembang yang cocok didatangi saaat momen libur sekolah. Simak ulasan selengkapnya dalam artikel ini.
Kawasan Lembang, Bandung masih menjadi primadona bagi para wisatawan baik lokal maupun internasional. Keindahan alam dan suasana yang sejuk, membuat Lembang masih jadi primadona bagi para pelancong.
Terutama di momen libur sekolah. Tidak sedikit orang tua yang mengajak anak-anaknya pergi berlibur ke kawasan Lembang, Bandung, Jawa Barat.
Baca Juga:Yuk ke Tangkuban Parahu! Ini Rincian Fasilitas Wisata dan Harga Tiket TerbarunyaLibur Telah Tiba! Daftar Tempat Wisata Edukatif di Bandung yang Seru dan Mengasyikan
Pasalnya, banyak sekali tempat wisata di Lembang yang bisa Anda datangi bersama keluarga di momen libur sekolah kali ini.
Penasaran di mana saja tempatnya? Berikut rekomendasi tempat wisata di Lembang yang cocok didatangi ketika momen libur sekolah.
1. Lembang Park & Zoo
Rekomendasi yang pertama Anda bisa mengajak keluarga pergi liburan ke Lembang Park & Zoo. Tempat wisata yang satu ini cocok didatangi oleh semua usia, baik anak-anak maupun orang dewasa.
Lembang Park & Zoo memiliki konsep dengan menggabungkan kebun binatang dengan taman hiburan. Fasilitas di tempat satu ini pun terbilang cukup lengkap.
Di tempat ini, Anda bisa melihat berbagai jenis hewan yang kandangnya dirancang sedemekian rupa hingga menyerupai habitat aslinya.
Selain itu, beberapa hewan di tempat ini bisa diajak interaksi oleh para pengunjung, mulai dari kelinci hingga domba.
Alamat: Jl. Kolonel Masturi No. 171, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
2. The Great Asia Africa
Ingin keliling dunia selama satu hari? Anda bisa datang langsung ke salah satu tempat wisata di Lembang, The Great Asia Africa (TGAA).
Baca Juga:Daftar Museum di Bandung yang Wajib Dikunjungi, Wisata Edukasi Selama Libur Sekolah8 Wisata di Bandung Gratis yang Wajib Dikunjungi Bersama Keluarga
Di tempat ini, Anda akan disuguhkan dengan miniatur tujuh negara dari dua benua. Tujuh negara tersebut adalah Korea, Thailand, India, Jepang, Indonesia, Afrika dan Timur Tengah.
Tersedia beberapa spot foto instagramable di The Great Asia Africa. Salah satunya Anda bisa berfoto dengan latar belakang Gerbang Torii atau miniatur Kota Jaipur.
Agar semakin terasa seperti sedang berada di luar negeri, Anda bisa menyewa pakaian tradisional Jepang dan beberapa negara lainnya, untuk berfoto.