Skandal 'Miss Golf' Guncang Thailand, Biksu Senior Diperas Lewat Video Panas

Biksu Senior di Thailand terlibat skandal
Biksu Senior di Thailand terlibat skandal. (ilustrasi: unsplash.com/@golfarisa)
0 Komentar

KURASI MEDIA – Setelah ramai dengan skandal ‘Sister Hong’, publik kembali dikejutkan dengan skandal terbaru yang melibatkan seorang perempuan yang dijuluki ‘Miss Golf’. Berbeda dengan Sister Hong, Miss Golf merupakan perempuan yang terlibat skandal dengan biksu-biksu di Thailand.

Sembilan biksu senior tercatat terlibat dalam skandal seks bersama Miss Golf. Perempuan dengan nama asli Wilawan Emsawat tersebut diketahui berusia 35 tahun. Wilawan disebut mengancam akan menyebarkan video seks yang dibuat bersama para biksu jika mereka tidak membayar sejumlah uang yang telah ditentukan.

Wilawan berhasil diamankan oleh Kepolisian Thailand di rumahnya di kawasan mewah Nonthaburi, Thailand. Ketika digeledah, polisi berhasil menemukan lebih dari 8.000 file foto dan video seks yang dilakukan Wilawan dengan para biksu. File-file inilah yang kemudian dijadikan senjata untuk memeras.

Baca Juga:Viral Sosok Sister Hong, Wanita Jadi-Jadian di Cina yang telah Layani 1.600 PriaViral Donat Pinkan Mambo Dijual Rp200 Ribu, Warganet: Mending Nyanyi Gak Usah Masak!

Menurut informasi, selama tiga tahun terkahir, Wilawan berhasil mengumpulkan 385 juta Baht (setara Rp193,5 miliar) dari hasil memeras para biksu. Uang hasil memeras tersebut, menurut polisi digunakan untuk main judi online.

“Kami memeriksa jejak keuangannya dan menemukan bahwa hal ini melibatkan banyak kuil,” kata pejabar Biro Investigasi Pusat Polisi Thailand, Jaroonkiat Pankaew.

Peristiwa ini menyoroti para biksu Thailand. Biksu selama ini dikenal sebagai orang-orang dengan strata sosial yang dihormati. Para biksu dianggap sebagai golongan orang ‘suci’. Mereka dikenal dengan gaya hidup sederhana dan menjauhi kehidupan duniawi, termasuk urusan seksualitas.

Adanya skandal seks ini tentu saja mencoreng institusi Buddha di Thailand. Menurut keterangan tertulis, salah satu korban Miss Golf merupakan seorang kepala biara Wat Tri Thotsathep di Bangkok dikabarkan menghilang dan meninggalkan jabatannya sebagai kepala biara.

Ketika diusut, sang biksu ternyata memiliki ‘darah daging’ yang sedang dikandung oleh Wilawan. Kepada sang biksu, Wilawan meminta tunjangan anak sebesar 7 juta baht (setera dengan Rp3,5 miliar). Merasa tidak sanggup, sang biksu kemudian memilih untuk menghilang dan lari biara.

Akibat peristiwa yang menggegerkan ini, Perdana Menteri Thailand Phumtam Wechayachai langsung turun tangan memerintahkan untuk mereview undang-undang terkait biksu dan keuangan kuil.

0 Komentar