KURASI MEDIA – Beredar rekaman yang memperlihatkan seekor macan tutul yang dilaporkan masuk ke dalam sebuah hotel yang berada di Jalan Padasaluyu, Kelurahan Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Senin (6/10/2025).
Pihak setempat pun kemudian langsung mengubungi petugas pemadam kebakaran dan petugas Lembang Park Zoo serta aparat kepolisian.
Dalam sebuah rekaman, terlihat seekor macan tersebut meringkuk di depan pintu kamar hotel. Setelah tiba di tempat kejadian, petugas Lembang Park Zoo dan aparat kepolisian lantas berusaha mengevakuasi macan tersebut.
Baca Juga:Terbaru! Ini Tutorial Kirim Live Photo WhatsApp di iOS dan AndroidHarga Emas di Pegadaian Hari Ini, Senin 6 Oktober 2025: Antam Dibanderol Rp2.340.000 per Gram
Kronologi Macan Masuk ke dalam Hotel
Kejadian bermula ketika salah satu penjaga hotel Bernama Nasimah mendapati macan tersebut di dalam bangunan hotel, Senin (6/10/2025) sekitar pukul 06.30 WIB.
Karena kaget dan ketakutan, Nasimah kemudian menyelamatkan diri ke luar hotel dan langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran untuk meminta bantuan.
“Posisi macan sudah di dalam turun tangga, lalu masuk ke kamar 01. Saya posisi di dalam,” ungkap Nasimah.
Setibanya di tempat kejadian, petugas langsung melakukan percobaan evakuasi. Petugas yang datang dilengkapi dengan perlengkapan untuk mengevakuasi dan juga kendang macan.
Setelah mengetahui titik lokasi, mereka pun bergegas ke lantai dua untuk melakukan proses evakuasi.
Beruntungnya, kamar hotel yang dimasuki macan tersebut sedang kosong. Pihak hotel pun mengungkapkan jika hotel tersebut dalam kondisi tutup lantaran menunggu proses renovasi.
“lagi tutup aja (hotel), nunggu renovasi,” katanya. **