KURASI MEDIA – Drakor Dynamite Kiss garapan sutradara Kim Jae-hyun telah memasuki episode ke-3 dan ke-4 yang dimana sudah bisa Anda saksikan secara legal di platform streaming.
Dynamite Kiss diketahui memiliki genre komedi romantis dan diperankan langsung oleh sederet aktor dan aktris terkenal. Diantaranya, adalah Jang Ki-yong, Ahn Eun-jin, Kim Mu-jun dan Woo Da-vi
Dynamite Kiss dijadwalkan tayang sebanyak 14 episode, adapun setiap pekannya drakor tersebut tayang pada Rabu dan Kamis pukul 21.00 KST atau sekitar 19.00.
Jadwal Tayang Drakor Dynamite Kiss
– Episode 1 Dynamite Kiss: 12 November 2025
– Episode 2 Dynamite Kiss: 13 November 2025
– Episode 3 Dynamite Kiss: 19 November 2025
– Episode 4 Dynamite Kiss: 20 November 2025
– Episode 5 Dynamite Kiss: 26 November 2025
– Episode 6 Dynamite Kiss: 27 November 2025
– Episode 7 Dynamite Kiss: 3 Desember 2025
– Episode 8 Dynamite Kiss: 4 Desember 2025
– Episode 9 Dynamite Kiss: 10 Desember 2025
– Episode 10 Dynamite Kiss: 11 Desember 2025
– Episode 11 Dynamite Kiss: 17 Desember 2025
– Episode 12 Dynamite Kiss: 18 Desember 2025
– Episode 13 Dynamite Kiss: 24 Desember 2025
– Episode 14 Dynamite Kiss: 25 Desember 2025
Baca Juga:Spoiler Drakor Dynamite Kiss Episode 1-2 Sub Indo, Lengkap dengan Link StreamingnyaLink Streaming Drakor Typhoon Family Episode 9 Sub Indonesia, Klik di Sini
Spoiler Singkat Dynamite Kiss Episode 3-4
Pada episode sebelumnya, Ko Da-rim dan Kong Ji-hyeok telah bertemu secara tidak sengaja. Setelah serangkaian insiden, mereka akhirnya sepakat untuk berpura-pura menjadi pasangan.
Bukan tanpa alasan, Ko Da rim di sana berniat untuk membuat mantan kekasihnya cemburu. Sementara Ji Hyeok memanfaatkan kesepakatan itu, agar dapat menggaet mantan kekasih Da-rim agar bisa bergabung dengan bisnisnya.
Namun rencana tersebut pun gagal, meski rahasia mereka sebenarnya tidak terbongkar. Setelah itu keduanya sempat terpisah tanpa meninggalkan kontak satu sama lain.
Sedangkan dalam cuplikan episode 3, Da rim tampak terkejut saat bertemu dengan Ji Hyeok dalam sebuah wawancara kerja. Saat berhadapan dengan Ji Hyeok, ia mengatakan telah memilki seorang anak. Namun alih-alih marah karena merasa dibohongi, Ji Hyeok malah tertawa.
Pada episode 3 dan 4 ini penonton akan melihat kedekatan Da rim dan Ji Hyeok. Ketika Ji-hyeok berusaha menguji ketetapan hati Da rim dalam bekerja, justru Da rim semakin gigih dan pantang menyerah.
Link Nonton Dynamite Kiss Sub Indo Epiosde 3-4
Bagi Anda yang ingin menyaksikan kelanjutan kisah keduanya, dapat disaksikan secara streaming dan legal.
