25 Ucapan Hari Ibu Bernuansa Islami yang Menyentuh

25 Ucapan Hari Ibu Bernuansa Islami yang Menyentuh
Setiap tahunnya, Indonesia merayakan Hari Ibu pada tanggal 22 Desember. Sebuah momen yang penuh makna untuk mengungkapkan kasih sayang dan rasa terima kasih pada sosok ibu.
0 Komentar

KURASI MEDIA – Setiap tahunnya, Indonesia merayakan Hari Ibu pada tanggal 22 Desember. Sebuah momen yang penuh makna untuk mengungkapkan kasih sayang dan rasa terima kasih pada sosok ibu. Tidak hanya sebagai tradisi budaya, namun juga sebagai bentuk penghargaan atas peran penting ibu dalam kehidupan manusia.

Rasulullah SAW sendiri telah memberikan ajaran tentang pentingnya menghargai dan menghormati para ibu. Dalam Islam, terdapat ungkapan yang menggambarkan tiga kali penghormatan untuk ibu, sebelum akhirnya menyebut ayah pada penghormatan keempat. Hal ini menunjukkan betapa besar peran ibu dalam kehidupan seorang Muslim.

Hari Ibu, yang diperingati setiap 22 Desember, menjadi momentum yang tepat untuk menyampaikan kasih sayang dan rasa terima kasih pada ibu. Meskipun jasa ibu tidak bisa dibalas dengan apapun, namun sebuah ucapan atau pesan singkat bisa menjadi ungkapan terbaik untuk membuat ibu bahagia.

Baca Juga:Nubia Z60 Ultra: Ponsel Mewah yang Menggebrak Pasar Indonesia dengan Fitur dan Desain CanggihKisah Sukses Bisnis Rumahan dengan Omzet 25 Juta Seminggu

Dalam Islam, ucapan Hari Ibu dapat diwarnai dengan nuansa Islami. Berikut adalah 25 ucapan Hari Ibu Islami yang menyentuh, dapat disampaikan melalui pesan singkat atau langsung kepada ibu tersayang:

1. “Ya Allah, berikan kemudahan rezeki dan kebahagiaan hakiki untuk ibuku. Dia adalah orang pertama yang selalu hadir menemaniku di saat suka dan duka.”

2. “Ibu, terima kasih atas perjuanganmu sampai saat ini. Kamu adalah malaikat yang turun ke dunia dalam arti yang sesungguhnya. Semoga Allah memberikan banyak kebaikan dan rezeki dari berbagai penjuru untukmu. Selamat Hari Ibu.”

3. “Ibu adalah pintu rahmat yang Allah bukakan untukmu. Selamat Hari Ibu.”

4. “Semoga setiap peluh dan air mata yang pernah jatuh dari tubuh lelahmu atas namaku menjadi sungai untukmu di surga. Selamat Hari Ibu.”

5. “Ya Allah, jaga ibuku, sehatkan badan dan jiwanya. Berikan dia kekuatan, rasa aman, dan kebahagiaan di dunia. Kelak di akhirat, tempatkan ibuku di surga terbaikmu.”

6. “Walau usiamu kian menua, tapi sinar kebahagiaan darimu tak pernah luntur. Terima kasih sudah berjuang dan tidak pernah menyerah terhadap anak-anakmu. Semoga Allah senantiasa menjagamu, Bu. Selamat Hari Ibu.”

Baca Juga:Aplikasi Penghasil Uang Simonida Media, Peluang Bisnis atau Skema Penipuan?Realme C67 Smartphone Terjangkau dengan Desain Stylish dan Baterai Besar

7. “Aku percaya rida Allah adalah rida orang tua. Selamat Hari Ibu. Semoga Allah senantiasa menjagamu, Bu.”

0 Komentar