KURASI MESIA – HP 2 Jutaan masih menjadi primadona dikelas mid-range, terbukti dikelas inilah tingkat penjualan merajai dibanding kelas High-end, apalagi yang memiliki kamera canggih.
Banyak pilihan HP dengan harga 2 jutaan dari berbagai merek, namun yang akan dibagikan diartikel ini hanyalah HP yang memiliki dukungan kamera canggih sesuai dengan kelasnya.
Untuk kamu yang masih bingung untuk menentukan HP merek dan jenis apa yang akan dibelu, kamu bisa mencari rekomendasi yang menyesuaikan dengan kebutuhanmu.
Baca Juga:5 Rekomendasi Laptop Kerja Anti Lemot Paling Banyak Dicari Tahun 2023Perbandingan Karbohidrat Ubi Sebagai Pengganti Beras
Jika yang kamu butuhkan adalah HP dengan kualitas kamera bagus, terutama untuk kebutuhan konten video maupun foto di media sosial, maka beberapa HP ini sangat layak untuk kamu pertimbangkan.
Rekomendasi HP 2 Jutaan
Berikut 6 HP yang direkomendasikan karena memiliki kamera yang cukup mumpuni untuk kebutuhanmu.
Redmi Note 12
Dengan mematok harga antara Rp 1.900.000 hingga Rp2.100.000 baik di toko online maupun Offline, kamu bisa mendapatkan Redmi Note 12 yang sudah hadir dengan layar AMOLED, resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz.
Kecanggihan tiga kamera di bagian belakangnya meliputi lensa utama 50 MP, ultrawide 8 MP dan macro 2 MP. Sedangkan di bagian depan ada kamera selfie 13 MP.
Sangat cocok untuk kamu pecinta selfi karena kamera depan yang sudah 13 MP dijamin hasilnya tidak akan mengecewakan.
Redmi Note 12 mengandalkan prosesor Snapdragon 685 yang di sokong pilihan RAM 4 GB, 6 GB dan 8 GB serta fitur ekspansi RAM hingga 5 GB.
Game-game yang diinstal tersimpan di dalam memori internal sebesar 128 GB dengan opsi perluasan hingga 1 TB menggunakan micrSD.
Baca Juga:Bocoran Xiaomi 14 Series, Benarkah Bakal Rilis 27 Oktober Nanti?Trik Menyalin Stiker yang Ada di Telegram ke Whatsapp
Hp Xiaomi ini mendapatkan daya dari baterai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 33W.
Samsung Galaxy A14 5G
Harga dipasaran online Samsung Galaxy A14 5G berkisar antara Rp 2.412.800 hingga Rp 2.500.000, sama halnya jika beli secara offline.
Kelebihan Hp ini karena punya memori yang cukup besar yaitu RAM 6 GB yang bisa diperluas menggunakan fitur RAM Plus hingga 6 GB (total 12 GB). Dengan memori penyimpanan internal berkapasitas 128 GB dengan opsi penambahan ruang penyimpanan menggunakan microSD hingga 1 TB.
Samsung Galaxy A14 5G mengandalkan tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 50 MP, lensa depth 2 MP serta lensa macro 2 MP. Tak lupa, ada kamera depan 13 MP yang dapat diandalkan untuk selfie.