7 Langkah Buka Blokir Kartu ATM BRI Salah Pin 3 Kali Tanpa ke Bank, Mudah!

Cara Buka Blokir Kartu ATM BRI Tanpa ke Bank, Mudah dan Cepat/ Dok. BRI
Cara Buka Blokir Kartu ATM BRI Tanpa ke Bank, Mudah dan Cepat/ Dok. BRI
0 Komentar

KURASI MEDIA – Anda sedang mengalami kartu ATM terblokir karena salah pin 3 kali? Ini cara mudah dan cepat buka blokir kartu ATM BRI tanpa ke bank.

ATM BRI (Bank Rakyat Indonesia) merupakan salah satu layanan perbankan yang sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun demikian, kesalahan terkadang bisa terjadi, seperti salah memasukkan PIN sebanyak tiga kali.

Ketika kejadian ini terjadi, kartu ATM Anda akan terblokir, dan Anda tidak dapat mengakses dana yang ada di rekening Anda.

Baca Juga:Cara Bea Balik Nama Kendaraan Motor Kedua di Samsat, Ini 8 Syarat Penting5 Tips Hindari Penipuan Belanja Online, Penting Dicatat!

Sebagai nasabah, tidak perlu merasa panik atau khawatir. Saat ini, Anda dapat dengan mudah membuat PIN baru untuk kartu debit Anda melalui ATM/CRM BRI.

Cara Buka Blokir Kartu ATM BRI karena Salah PIN

Dilansir dari Instagram @bankbri_id, simak cara yang cepat dan mudah untuk membuat PIN baru dan mengakses kembali kartu ATM Anda. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Kunjungi ATM BRI.
  2. Masukkan kartu debit BRI Anda.
  3. Pilih salah satu transaksi yang tersedia.
  4. Input 8 digit tanggal lahir dan 6 digit nomor rekening BRI Anda.
  5. Anda akan menerima kode OTP (One-Time Password) melalui nomor handphone yang terdaftar.
  6. Masukkan kode OTP tersebut.
  7. Buatlah PIN baru untuk kartu debit BRI Anda.

Setelah berhasil mengganti PIN terbaru, diharapkan Anda dapat menjaga kerahasiaannya dan data pribadi perbankan Anda

Selain itu, pastikan juga PIN yang baru Anda buat mudah diingat dan hindari menggunakan kombinasi tanggal lahir serta angka berulang/berurut.

Dengan mengikuti langkah-langkah tersebut, Anda dapat buka blokir kartu ATM BRI secara mandiri tanpa perlu ke bank.  Bagaimana mudah sekali bukan?

 

0 Komentar