Tanggal 22 November Diperingati Sebagai Love Your Freckles Day, Apa Maksudnya?

ILUSTRASI: Peringatan Love Your Freckles Day. (freepik)
ILUSTRASI: Peringatan Love Your Freckles Day. (freepik)
0 Komentar

KURASI MEDIA – Love Your Freckles Day merupakan perayaan tahunan yang dilakukan untuk memperingati hari memamerkan bintik-bintik dikulit wajah.

Perayaan ini cukup unik karena biasanya hanya orang-orang dengan kulit tertentu yang mengalami bintik-bintik di wajahnya.

Namun di Luar Negeri khususnya di bagian eropa yang memiliki suhu udara agak dingin, banyak orang mengalami bintik-bintik diwajahnya. Hal ini bisa jadi dipengaruhi oleh faktor cuaca ataupun dari gen.

Baca Juga:G-Dragon Akan Tuntut Semua yang Memfitnah dan Cemarkan Nama Baiknya Terkait Kasus NarkobaBikin HP Makin Keren, Ini 5 Aplikasi Tema Gratis Untuk HP Android

Biasanya, freckles atau bintik di wajah ditemukan pada perempuan dengan genetik berambut merah atau yang orang tuanya memang memiliki bintik-bintik cantik ini.

Banyak yang mengaku tidak percaya diri dengan bintik-bintik diwajahnya ini, karenanya perayaan ini dilakukan untuk meningkatkan kepercayaan diri wanita-wanita pemilik bintik di wajah agar tetap mensyukuri dan menganggap bahwa bintik tersebut justru membuatnya makin terlihat cantik.

Karena freckles kini dianggap sebagai keunikan tubuh yang membuat pemiliknya semakin terlihat menawan.

Berbeda dengan di Indonesia, dimana kultur dan iklimnya yang panas atau tropis, pemilik bintik di wajah justru biasanya karena seringnya terpapar sinar matahari.

Sehingga membuat wajah menjadi terlihat kusam karena adanya bintik-bintik diwajah tersebut. Karenanya banyak pemilik bintik diwajah justru berupaya untuk menghilangkannya.

Berikut Ada beberapa cara alami yang dapat membantu menghilangkan atau menyamarkan bintik-bintik di wajah.

Namun, perlu diingat bahwa respons kulit setiap individu berbeda, dan hasilnya mungkin bervariasi. Sebelum mencoba cara-cara ini, pastikan untuk melakukan uji patch kecil pada area kulit yang kecil untuk memastikan tidak ada reaksi alergi atau iritasi.

Berikut adalah beberapa metode alami yang dapat dicoba:

Baca Juga:Spoiler Drama China Only For Love Episode 30, Akhirnya Gunung Es itu MencairCara mengatasi AC Bocor dan Tips Mencegahnya

1. Minyak Tea Tree

Minyak tea tree dikenal memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi. Oleskan minyak tea tree yang telah diencerkan dengan minyak pembawa ke area yang terkena, hindari langsung mengoleskannya ke kulit.

2. Madu dan Lemon

Campurkan madu dan perasan lemon untuk membuat masker wajah alami. Madu memiliki sifat antimikroba, sementara lemon mengandung asam alfa-hidroksi yang dapat membantu mengurangi hiperpigmentasi. Gunakan masker ini dan biarkan selama 15-20 menit sebelum dibilas dengan air hangat.

0 Komentar