Tanda-tanda Kecanduan Media Sosial yang Mulai Dialami Banyak Orang

ILUSTRASI: Tanda-tanda kecanduan media sosial. (freepik)
ILUSTRASI: Tanda-tanda kecanduan media sosial. (freepik)
0 Komentar

KURASI MEDIA – Tanda-tanda kecanduan media sosial (medsos) kini tidak hanya terjadi pada anak-anak melainkan pada orang dewasa juga. Parahnya, semakin ramainya media sosial maka akan semakin sering frekuesi setiap orang untuk mengaksesnya.

Media sosial memang membuat semua orang akan kecanduan jika tidak bisa bijak dalam menggunakannya. Karena media sosial menawarkan berbagai fitur menarik yang tidak akan pernah membuat kita bosan.

Dengan mengakses media sosial, orang akan mendapatkan apapun yang dibutuhkannya. Bukan hanya Up date informasi terbaru, namun bisa juga menonton Film, mendengarkan lagu, membuat videom, update status hingga berjualan.

Baca Juga:Misteri Dibalik MV Lagu November Rain – Guns N Roses yang Belum TerpecahkanIntip 7 Strategi Investasi untuk Milenial, Agar Merdeka Finansial di Usia Muda

Namun ada dampak negatif bagi seseorang yang sudah mulai kecanduan media sosial, seperti waktunya yang habis hanya digunakan untuk bermain media sosial, sehingga aktifitas lain terganggu.

Bahkan produktifitas kerja juga bisa menurun bahkan kesehatan fisik juga bisa terganggu karenanya kurangnya aktifitas fisik yang dilakukan.

Penelitian terbaru bahkan mengungkap, bukan hanya menyerang kesehatan fisik saja, kecanduan mesia sosial bahkan bisa mengganggu kesehatan mental seseorang.

Misalnya saja pada seseorang yang kena cyber bullying, jika tidak kuat mental, maka akan sangat mengganggu baginya.

Banyak kasus artis Korea Selatan yang memilih mengakhiri hidupnya karena tidak tahan dengan bullying yang diterimanya di media sosial.

Tanda-tanda Kecanduan Media Sosial

Meski tidak mengakuinya, banyak orang sudah kecanduan media sosial. Namun kamu masih bisa melihat tanda-tandanya seperti berikut ini:

1. Susah Berkonsentrasi

Dampak negatif susah berkonsentrasi ini bisa kamu peroleh jika kamu kebiasaan buka sosmed sambil melakukan hal lain.

Baca Juga:Jangan Abaikan, Manfaat Kulit salak Ternyata Bisa untuk Diabetes, Begini CaranyaBukan Hanya Bikin Poster Disney AI, Bing Image Creator Juga Bisa Lakukan 9 Hal Ini

Sebuah artikel menyebutkan bahwa keseringan scrolling media sosial bisa membuat kamu terpapar dengan banyak informasi dalam waktu yang singkat dalam waktu yang bersamaan.

Hal ini akan membuat otak jadi multitasking karena terlalu banyak yang di-handle, otakmu jadi bingung memilih prioritas. Output yang bisa kamu rasakan adalah susah berkonsentrasi.

2. Merasa Ada yang Kurang jika Tanpa Medsos

Dilansir dari berbagai sumber, salah satu pertanda kalau kamu kecanduan media sosial adalah kondisi seperti orang sakau pada orang yang kecanduan obat terlarang, orang yang kecanduan medsos juga akan merasa nelangsa jika tidak bisa cek medsos.

0 Komentar