KURASIMEDIA – Doh Kyung-soo atau yang dikenal juga sebagai D.O merupakan seorang penyanyi, penulis lagu, dan juga seorang aktor yang berasal dari Korea Selatan.
D.O sendiri merupakan seorang anggota grup vokal pria alas Korea Selatan – Tiongkok yang bernama EXO.
Selain kemampuannya dalam bernyanyi yang perlu di acungi jempol, Doh Kyung-soo atau D.O juga sangat berbakat di dunia akting.
Baca Juga:Link Tes Online Seru 2023, Ketahui Akhlak Kamu Saat Ini!
Kehebatannya dalam berakting dapat dibuktikan dengan telah banyaknya ia membintangi berbagai film dan drama.
Berikut ini beberapa film dan drama yang telah dibintangi oleh Aktor Doh Kyung-soo, diantaranya:
Drama & Film Doh Kyung-soo
- The Moon (2023)
Film berdurasi 2 jam 9 menit ini dirilis pada 9 Agustus 2023 (Indonesia).
Film ini disutradarai oleh Kim Yong Hwa yang merupakan sutradara genre paling diakui di perfilman Korea yang menggemparkan lewat saga Along With The Gods kembali dengan film terbarunya yang amat ambisius nan spektakuler.
Dalam film ini Doh Kyung-soo berperan sebagai Hwang sun-wo.
- 100 Days My Prince (2018)
Drama atau seri televisi Korea Selatan ini diketahui rilis pada 10 September 2018.
Dalam seri televisi ini Doh Kyung-soo berperan sebagai Lee Yool yang merupakan seorang putra mahkota.
- Bad Prosecutor (2022)
Seri Televisi yang berjudul Bad Prosecutor ini rilis pada 5 Oktober 2022.
Baca Juga:Spoiler Manga One Piece 1094, Luffy Menang Lawan Kizaru?Rekap One Piece Episode 1078, Momonosuke Jadi Shogun!
Seri ini menceritakan tentang kisah seorang jaksa yang benar-benar menghukum kekuasaan korup dengan bijaksana dan tipu daya.
Dalam drama ini Doh Kyung-s00 berperan sebagai Jin Jung.
- My Annoying Brother (2016)
Film yang disutradarai oleh Kwin Soo-Kyung ini merupakan film Korea Selatan yang di produksi pada tahun 2016 dengan genre Komedi.
Dalam film ini Doh Kyung-soo berperan sebagai Doo-young Goo yang merupakan adik dari Doo-sik Go yang diperankan oleh aktor Jo Jung-suk.
- Cart (2014)
Film yang berjudul Cart ini diketahui rilis pada 13 November 2014, dengan sutradara Boo Ji-young ini mendapatkan Penghargaan Seni Baeksang sebagai kategori Film terbaik.
Film ini menceritakan tentang karyawan supermarket yang diberhentikan kontraknya secara tiba-tiba.
Dalam film Cart ini Doh Kyungso berperan sebagai Tae Young.