Dalam hal fotografi, smartphone ini memiliki kamera belakang 50 MP dan 2 MP. Untuk selfie, terdapat kamera depan beresolusi 8 MP.
3. Samsung A04s (September 2023)
Hp harga Rp1 jutaan selanjutnya yaotu Samsung A04s, ponsel ini adalah produk yang baru dirilis pada September 2022.
Ditenagai oleh chipset Exynos 850 (8nm) dan prosesor Octa-core (4×2.0 GHz Cortex-A55 & 4×2.0 GHz Cortex-A55), smartphone ini cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari.
Baca Juga:Huawei Watch Ultimate Berlapis Emas Meluncur di Indonesia, Segini HarganyaRekomendasi 5 Laptop Gaming Harga di Bawah Rp10 Juta Tahun 2023
Untuk performa, tersedia pilihan RAM 3GB atau 4GB yang dapat dipilih. Kapasitas penyimpanan internal mencapai 128GB, sehingga kamu dapat menyimpan banyak file tanpa masalah.
Layar IPS LCD smartphone ini memiliki ukuran 6,5 inci. Terdapat tiga kamera belakang, masing-masing dengan resolusi 50MP (wide), 2MP (macro), dan 2MP (depth). Namun, kamera selfie smartphone ini hanya beresolusi 5MP.
4. Infinix Hot 12 Pro (Agustus 2022)
Dengan harga di bawah satu juta rupiah, Infinix Hot 12 Pro menawarkan performa yang lebih dari cukup untuk kebutuhan sehari-hari. Salah satu keunggulan utamanya adalah RAM sebesar 8GB!
Untuk mendukung performa, Infinix menyematkan chipset Unisoc Tiger T616. Penyimpanan internalnya juga mencapai 128GB, cocok untuk para pengguna yang gemar bermain game di smartphone.
Smartphone ini memiliki dua kamera, yaitu kamera belakang 50MP dan kamera selfie 8MP.
Kapasitas baterai smartphone ini sebesar 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 18W. Layarnya berukuran 6,6 inci dengan resolusi HD+ 720 x 1612 piksel.
5. Tecno Spark 9T (Juli 2022)
Tecno Indonesia secara konsisten merilis smartphone entry-level di pasar. Terbaru, mereka menghadirkan Tecno Spark 9T yang ditenagai oleh MediaTek Helio G37.
Baca Juga:Spesifikasi dan Harga iTel S23+ di Indonesia7 Perbedaan Android TV dan Smart TV yang Perlu Kamu Ketahui
Smartphone ini sangat cocok untuk pemula yang ingin menciptakan konten karena memiliki kamera selfie 32MP dan layar dengan refresh rate 90 Hz.
Dengan spesifikasi ini, kamera smartphone ini dapat menghasilkan foto yang tajam bahkan dalam kondisi minim cahaya.
Untuk daya tahan baterai, smartphone ini dilengkapi dengan baterai 5.000 mAh yang mendukung pengisian daya 10 watt. Sistem operasinya adalah Android 12 dengan antarmuka HiOS 8.6.
6. Realme narzo 50i Prime (Juni 2022)
Jika kamu mencari smartphone terbaru dengan harga di bawah satu juta rupiah, maka realme narzo 50i Prime adalah salah satu pilihan yang bisa kamu pertimbangkan.