Ini Dia 8 Produk dan Perusahaan Israel yang Diboikot Dunia!

Ini Dia 8 Produk dan Perusahaan Israel yang Diboikot Dunia!
8 Produk dan Perusahaan Israel yang Diboikot Dunia! (Foto: pixabay.com)
0 Komentar

KURASI MEDIA – Israel menjadi sorotan seluruh warga dunia akibat konfliknya dengan kelompok hamas dan menyerang ke wilayah Palestina tanpa henti hingga kini.

Karena itu, banyak negara yang mendukung demi Palestina dengan melakukan boikot terhadap produk-produk dari Israel.

Hal ini mengakibatkan juga popularitas gerakan Boikot, Divestasi, dan Sanksi (BDS) mengalami peningkatan di beberapa negara.

Baca Juga:10 Tips Buka Usaha dengan Modal Kecil Namun Peluang Keuntungan TinggiApa Itu Pasar Modal? Ini Pengertian, Fungsi, dan Instrumennya

BDS merupakan gerakan boikot (penolakan) dari konsumen agar dapat meyakinkan para pelaku perdagangan di seluruh dunia untuk berhenti menjual produk dari Israel.

Tujuan dari BDS sendiri untuk dapat memberikan tekanan ekonomi kepada Israel agar dapat memberikan hak setara kepada Palestina.

Selain itu, BDS mencakup perusahaan yang melibatkan pemukiman ilegal, mengeksploitasi sumber daya alam dari Palestina, dan menggunakan warga Palestina sebagai tenaga kerja murah.

Melansir dari perusahaan BDS, berikut perusahaan Israel dan Internasional yang diboikot karena mendukung Israel, diantaranya ada:

  1. PUMA

PUMA merupakan perusahaan yang memproduksi sepatu dan perlengkapan olahraga. PUMA diboikot karena menjadi sponsor internasional tunggal Asosiasi Sepak Bola Israel (IFA).

Menurut BDS Movement, dukungan PUMA terhadap IFA secara langsung mendukung pelanggaran hak asasi manusia dan hukum internasional.

  1. HP

Hewlett Packard atau HP adalah perusahaan yang mengembangkan dan menyediakan berbagai macam komponen perangkat keras dan lunak. HP telah membantu Israel dalam mengawasi dan membatasi pergerakan warga Palestina dengan menerapkan sistem ID biometrik.

Baca Juga:Rekomendasi Tablet untuk Anak, Gadget yang Tepat untuk Si KecilBikin Jajanan Khas Bandung, Resep Batagor Ikan, Mau Coba?

  1. Siemens

Siemens adalah perusahaan manufaktur industri terbesar di Eropa untuk bangunan dan sistem energi terdistribusi yang akan menghubungkan jaringan listrik Israel dan Eropa. Menurut sebuah laporan, pemukiman ilegal tanah Palestina akan dicuri. Hal ini dilakukan untuk mendapat manfaat dari perdagangan listrik antara Israel dan Uni Eropa yang dihasilkan dari gas fosil.

  1. Buah dan Sayuran Israel

Buah dan sayuran Israel sering dilabeli sebagai produk di Israel. Namun, hal ini dilakukan karena buah dan sayuran tersebut dianggap berasal dari tanah Palestina yang dirampas.

  1. SodaStream

SodaStream merupakan mesin dan silinder yang dapat diisi kembali. Jadi, pengguna dapat membuat soda atau minuman air berkarbonasi sendiri.

0 Komentar