KURASI MEDIA – Berikut adalah daftar hp Infinix murah yang direkomendasikan karena ditawarkan dengan harga yang sangat terjangkau hanya 1 jutaan.
Ponsel pintar Infinix memiliki beberapa lini unggulan dengan harga mulai dari Rp 1 jutaan.
Dengan biaya yang murah, pengguna dapat memperoleh ponsel dengan spesifikasi yang cukup memadai.
Baca Juga:Fitur Baru Samsung One UI 6 yang Harus Pengguna Coba5 Aplikasi Pinjol Tanpa KTP, Pengajuan Mudah Cepat Cair
Selain itu, kapasitas penyimpanan pada produk ponsel pintar ini juga cukup besar, memberikan ruang yang cukup untuk menyimpan dokumen, foto, dan video.
Daftar HP Infinix Murah
Menurut informasi dari situs resmi Infinix, berikut adalah rekomendasi hp Infinix murah yang punya memori jumbo.
1. Infinix Smart 7
Salah satu rekomendasi hp Infinix murah dan juga termasuk jadi yang terbaik adalah Infinix Smart 7.
Ponsel ini menawarkan spesifikasi menarik dengan harga Rp 1,1 jutaan.
Pengguna dapat memperoleh ponsel yang ditenagai oleh Helio A22, RAM 4GB, dan penyimpanan internal 64GB.
2. Infinix Hot 12i
Seri Infinix Hot 12i juga merupakan rekomendasi ponsel termurah.
Ditenagai oleh prosesor Helio A22 dan didukung oleh RAM 4GB, ponsel ini memiliki kapasitas penyimpanan internal sebesar 64GB.
Harga terbaik untuk Infinix Hot 12i mulai dari Rp 1,2 jutaan.
3. Infinix Hot 30 Play
Pilihan lain untuk hp Infinix murah adalah seri Infinix Hot 30 Play.
Baca Juga:BNI Beri Promo Diskon Tiket Piala Dunia U-17 hingga 30%Whatsapp Fitur Search Tanggal Siap Hadir di Perangkat Android
Dengan harga mulai Rp 1,2 jutaan, ponsel ini menawarkan spesifikasi yang solid, termasuk prosesor Helio G37, RAM 4GB, dan penyimpanan internal 64GB.
4. Infinix Hot 11 Play
Rekomendasi lainnya adalah Infinix Hot 11 Play, dengan harga mulai dari Rp 1,3 jutaan.
Ponsel ini ditenagai oleh prosesor Helio G35, RAM 4GB, dan penyimpanan internal 64GB.
5. Infinix Hot 30
Infinix Hot 30 adalah hp Infinix murah selanjutnya yang dibanderol mulai dari Rp 1,6 jutaan.
Dengan harga tersebut, pengguna mendapatkan ponsel dengan spesifikasi tinggi, didukung oleh prosesor Helio G88, RAM 8GB, dan penyimpanan internal 128GB.
Demikian daftar hp infinix murah yang punya penyimpanan jumbo. Jadi mau pilih yang mana?