KURASI MEDIA – Menyongsong akhir tahun, UNIQLO mempersembahkan empat desain terbaru dalam proyek T-Shirt amal mereka yang bertajuk UNIQLO Koleksi Peace for All.
T-shirt ini merupakan rangkaian koleksi bertema liburan dan akan tersedia secara global.
UNIQLO Koleksi Peace for All dirancang untuk merayakan musim liburan dengan memamerkan beragam desain yang chic dari empat kolaborator baru.
Baca Juga:GoPay Rilis Fitur GoPay Tabungan Syariah by JagoSinopsis Drakor Soundtrack #2 yang Mulai Tayang Hari ini
Dalam pembuatan koleksi amal ini, UNIQLO bekerja sama dengan sejumlah pihak, termasuk seniman terkenal asal Jepang, Yu Nagaba, dua arsitek Swiss pemenang Pritzker Prize Herzog & de Meuron, seniman Prancis yang berbasis di Tokyo, dan Ultraman, pahlawan legendaris Jepang.
Bagi pasar Indonesia, sebagian dari penjualan koleksi T-shirt Peace for All akan disumbangkan ke Save the Children untuk mendukung upaya pencegahan kemiskinan, diskriminasi, kekerasan, dan konflik di Tanah Air.
Harga UNIQLO Koleksi Peace For All
Rangkaian empat desain terbaru dari UNIQLO Peace for All akan dijual dengan harga Rp 199.000 dan akan tersedia mulai tanggal 8 Desember 2023 mendatang.
Perusahaan ritel asal Jepang ini pertama kali meluncurkan proyek Peace for All pada Juni 2022, dan hingga saat ini, telah menghadirkan berbagai desain dari 33 kolaborator, termasuk dalam koleksi terbaru.
Melalui program ini, UNIQLO telah berhasil menjual sekitar 2,7 juta T-shirt di seluruh dunia dan mengumpulkan dana sekitar 800 juta yen hingga Oktober 2023.
Perusahaan induk UNIQLO, Fast Retailing, telah menyumbangkan 100% keuntungan dari penjualan T-shirt ini, setara dengan 20% dari harga jual masing-masing produk.
Namun, sumbangan tersebut diberikan kepada tiga organisasi bantuan internasional, yaitu UNHCR, Save the Children, dan Plan International Inc.
Baca Juga:TikTok Shop Comeback, Bagaimana Dampaknya Terhadap Pasar Tanah Abang?Daftar Pinjol yang Datang ke Rumah Buat Penagihan Galbay, Nasabah Harus Hati-Hati
Inisiatif ini terus berupaya membantu mereka yang terdampak oleh kemiskinan, diskriminasi, kekerasan, dan konflik.