OnePlus 12 Meluncur dengan Spesifikasi Gahar

OnePlus 12 Meluncur dengan Spesifikasi Gahar
OnePlus 12 Meluncur dengan Spesifikasi Gahar
0 Komentar

KURASI MEDIA – OnePlus 12 telah resmi dirilis dengan spesifikasi yang luar biasa setelah sejumlah bocoran menggema di dunia maya.

PonselOnePlus 12 ini memiliki desain yang mirip dengan pendahulunya, dengan penambahan perubahan berupa penggeser peringatan yang dipindahkan ke sisi kiri ponsel.

OnePlus 12 diklaim memiliki desain yang unik yang diberi nama “Time Design,” terinspirasi dari keindahan desain jam tangan mewah yang memadukan keunggulan kurva yang elegan.

Baca Juga:Resep Cromboloni yang Sedang ViralResep Sate Ayam Anti Ribet yang Wajib Dicoba Cocok untuk di Tahun Baru

Perubahan desain yang mencolok terlihat pada pemindahan alert slider ke sisi kiri ponsel, suatu langkah yang diambil OnePlus untuk memberikan ruang lebih besar bagi antena di sisi kanan.

Spesifikasi OnePlus 12

Layar

Layarnya mengusung teknologi AMOLED LTPO QHD+ 6,7 inci dengan refresh rate adaptive 1-120Hz, tetap setia dengan fitur yang telah ada pada OnePlus 11. Layar ini memberikan pengalaman visual yang tajam, cerah, dan responsif, didukung oleh HDR10+ dan Always-on Display. Tingkat kecerahan layar mencapai 4.500 nits, menambah keindahan visual yang luar biasa.

Prosesor

Mengusung kecepatan terkini, karena ditenagai oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 3 dari Qualcomm. Perusahaan ini juga membenamkan sistem pendingin VC 9140 mm2 untuk menjaga agar ponsel tetap dingin bahkan dalam penggunaan intensif.

Kapasitas penyimpanan

Dengan memberikan pilihan RAM LPDDR5x mulai dari 12 GB, 16 GB, hingga 24 GB. Sedangkan penyimpanan internalnya mencapai 1 TB dengan tipe UFS 4.0 untuk memastikan transfer data berlangsung dengan sangat cepat.

Kamera

Dalam bidang fotografi, menawarkan kualitas tinggi dengan sentuhan Hasselblad. Sistem kamera terdiri dari kamera utama 50 MP dengan sensor Sony LYT-808, kamera ultra-wide 48 MP menggunakan sensor Sony IMX581, dan kamera telefoto periskop 64 MP dengan sensor Omnivision OV64B.

Baterai

Baterainya memiliki kapasitas 5.400mAh dan mendukung teknologi pengisian cepat 100W SuperVOOC, yang diklaim mampu mengisi penuh baterai dalam waktu singkat, hanya 26 menit. Baterai ini juga mendukung pengisian nirkabel 50W dan pengisian balik 10W.

Fitur lainnya

Ponsel ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan seperti IR blaster, NFC, dan sertifikasi IP65. Dukungan untuk koneksi 5G, WiFi 7, dan Bluetooth 5.4 semakin menambah daya tarik OnePlus 12 di pasar.

0 Komentar