KURASI MEDIA – Ketahui seputar ciri-ciri tabung gas CNG berikut ini. Polres Sukabumi umumkan telah menyiapkan hadiah sebesar Rp1 juta bagi siapapun yang berhasil menemukan tabung compressed natural gas (CNG) yang hilang.
Seperti yang diketahui, pada 27 November 2023 telah terjadi ledakan di Jalan Raya Sukabumi-Bogor, Kampung Lodaya, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Kejadian tersebut menyebabkan dua orang warga tewas.
Dilansir dari Antara, AKP Ali Jupri, Kasar Reskrim Polres Sukabumi, menyatakan bahwa pihak kepolisian masih dalam upaya mencari tabung CNG yang meledak dan terpental ke udara, namun tidak diketahui lokasinya hingga saat ini.
Baca Juga:Apa Fungsi AI Model Gemini? Terbaru dari Google Disebut Lebih Canggih dari GPT-4Viral Cromboloni di TikTok Terbuat dari Apa? Ini Bahan-Bahannya
Ali menjelaskan bahwa keberadaan tabung tersebut menjadi kunci dalam penyelidikan dan pengungkapan kasus ledakan di Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak beberapa waktu lalu.
Oleh karena itu, Polres Sukabumi memutuskan untuk menawarkan hadiah sebesar Rp1 juta sebagai hadiah bagi siapa saja yang berhasil menemukan tabung CNG tersebut.
Ciri-Ciri Tabung Gas CNG
Dalam upaya mempermudah partisipasi warga dalam sayembara ini, pihak kepolisian memberikan ciri-ciri tabung gas CNG tersebut, yaitu memiliki berat sekitar 150 kilogram, panjang sekitar 120 cm dan berwarna putih.
Dilansir dari laman Kementerian ESDM, Compressed Natural Gas (CNG) adalah jenis bahan bakar gas yang dihasilkan melalui proses kompresi metana (CH4), yang diekstrak dari gas alam. CNG disimpan dan didistribusikan dalam bejana tekan, umumnya berbentuk silinder.
Dengan tekanan sekitar 200 bar, tangki CNG memiliki kapasitas lebih besar daripada tangki Liquid Natural Gas (LGV).
Penggunaan CNG telah tersebar di berbagai negara, khususnya untuk transportasi umum. Di Indonesia, beberapa moda transportasi umum, seperti bus Transjakarta, sudah beralih ke penggunaan CNG.
Pemakaian CNG umumnya terkait dengan ketersediaan sumber gas alam atau infrastruktur pipa gas bumi di suatu wilayah.
Baca Juga:Kontrak BLACKPINK Resmi Diperpanjang, YG Entertainment Sebut Kepercayaan Kuat Satu Sama LainCara Bagikan Foto dan Video via Dokumen di WA iOS, Fitur Terbaru WhatsApp
Oleh karena itu, stasiun pengisian bahan bakar CNG (SPBG CNG) seringkali terbatas jumlahnya di daerah-daerah tertentu.