KURASI MEDIA – Daftar wisata Jepang ini sangat ikonik dikalangan lokal maupun Internasional.
Ya, Tokyo, yang berperan sebagai Ibu Kota Jepang, telah menjadi destinasi impian bagi para wisatawan yang ingin merasakan keajaiban sejarah yang diimbangi dengan kemajuan teknologi.
Kota metropolitan ini memiliki daya tarik yang tak tertandingi, yang mencakup destinasi tradisional dan canggih yang menjadi ciri khasnya.
Baca Juga:Tren Makanan Hahu Hoheng Ternyata Bahaya untuk Kesehatan?Apa itu Noraebang yang Ramai Dikalangan K-Popers?
Lebih menariknya lagi, Tokyo sering diakui sebagai perwujudan kontras antara masa lalu dan masa kini.
Dalam beragam daya tarik yang dimiliki Tokyo, terdapat beberapa daftar wisata Jepang yang secara konsisten menjadi primadona bagi para pelancong dari masa ke masa.
Daftar Wisata Jepang Paling Ikonik
Penasaran? Mari kita intip kelima destinasi ikonik yang selalu ramai dikunjungi di Ibu Kota Jepang tersebut!
1. Gunung Fuji
Wisata Jepang Gunung Fuji, yang terletak di Pulau Honsu, tetap menjadi daya tarik utama bagi pelancong domestik.
Selain terkenal dengan sakura, Gunung Fuji juga menjadi simbol dari negara Matahari Terbit ini.
Jadi, ketika Anda berkunjung ke Tokyo, rasanya belum lengkap jika tidak menjelajahi Gunung Fuji.
Saat musim dingin, terutama antara November hingga Februari, menjadi waktu terbaik untuk melihat puncak Gunung Fuji yang tertutupi salju dengan jelas.
Baca Juga:Huawei MatePad Pro 13.2 Siap Rilis di Indonesia, ini Deretan Fitur yang Dibawa5 Perbedaan Chipset Snapdragon dan Exynos, Lebih Unggul Mana?
2. Universal Studio
Terletak di Kota Osaka, Universal Studio Jepang menawarkan berbagai wahana seru seperti Wizarding World of Harry Potter, Jurassic Park, dan Minion Park.
Super Nintendo World, dengan beragam spot menarik, siap memanjakan mata pengunjung.
Di sini, selain menikmati wahana, Anda juga bisa membawa pulang berbagai kenang-kenangan dari toko suvenir, mulai dari kaos, boneka, gantungan kunci, hingga hiasan magnet.
3. Nakamise Street
Sebelum menjejaki Asakusa Kannon Temple, Anda akan melintasi Nakamise Street, pusat perbelanjaan tertua di Jepang.
Dengan lorong sepanjang 250 meter, Nakamise Street menawarkan berbagai camilan khas Jepang, makanan lokal, aksesori, dan oleh-oleh.
Tempat ini telah berdiri lebih dari 130 tahun dan dijuluki sebagai pusat perbelanjaan tertua di Jepang.
4. Asakusa Kannon Temple
Setelah melalui Nakamise Street, saatnya menjelajahi destinasi wisata menarik lainnya di Tokyo.