KURASI MEDIA – Ini Rekomendasi hadiah untuk Hari Ibu dengan budget paling murah mulai Rp30 ribu cocok bagi pelajar.
Bagi Anda yang masih seorang pelajar, dan terbatas biaya untuk merayakan momen Hari Ibu.
Tak perlu khawatir karena ada lho hadiah untuk Hari Ibu dengan budget pelajar mulai Rp30 ribu saja.
Baca Juga:Mirip Night Has Come, Ini 5 Drakor Anak Sekolahan Genre Misteri dan Horor2 Cara Cepat Cuci Emas Hitam Pakai Pasta Gigi
Rekomendasi hadiah untuk Hari Ibu yang dirayakan setiap 22 Desember ini, dapat Anda beli di toko online maupun offline.
5 Hadiah untuk Hari Ibu Budget Rp 50 Ribu
1. Mini Cake
Harganya berkisar mulai Rp35 ribu – Rp 70 ribuan yang paling murah.
Hal ini tentunya bergantung dengan tingkat kesulitan, diameter dan tinggi kue, atau bahan-bahan yang digunakan.
Namun saat ini, sedang tren korean cake dengan ukuran mini polosan yang hanya diberi hiasan simpel dan tulisan saja.
Menarik dan bisa jadi solusi untuk cake yang Anda beli dengan budget murah.
Selain mini cake ada yang lebih murah yaitu cup cake atau jika Anda ingin hal yang beda bisa juga membeli donat yang bisa dihias cantik dengan tulisan.
2. Dompet Mini
Anda dapat memperoleh dompet mini ini melalui berbagai toko online dengan rentang harga antara Rp30 ribu hingga Rp80 ribu.
Harga tersebut tentu terkait dengan bahan dan kualitas produk.
Pemilihan dompet sebagai hadiah bisa menjadi ide yang bagus untuk Hari Ibu, mengingat kebermanfaatannya bagi ibu dalam menyimpan uang.
3. Kerudung
Baca Juga:Punya Akun Gmail Lama yang Terlupakan? Ini 2 Langkah Cek dan Ubah Kata SandinyaViral! Modus Penipuan Aplikasi PPS PEMILU 2024 Beredar di WA
Untuk Ibu yang beragama Islam, kerudung merupakan pilihan yang bermanfaat baik di rumah maupun saat berpergian.
Terdapat berbagai model seperti hijab instan, bergo, pashmina, khimar, sport, persegi-segita, dan banyak lainnya.
Harganya bervariasi, mulai dari Rp15 ribu hingga Rp100 ribuan, bergantung pada bahan dan merek kerudung yang dipilih.
4. Buket bunga
Buket bunga bisa menjadi pilihan hadiah untuk Hari Ibu, dengan harga bervariasi dari Rp35 ribu hingga Rp200 ribu.
Opsi termurah ada buket mini tanpa banyak pernak-pernik.
Jika mencari model yang lebih indah dan murah, disarankan untuk membuatnya sendiri di rumah dengan membeli bahan-bahan, mengikuti tutorial di YouTube, dan memberikan sentuhan kreatif sesuai keinginan.