KURASI MEDIA – Lentil merupakan salah satu jenis kacang-kacangan yang berasal dari genus Lens dalam keluarga Fabaceae. Jenis kacang-kacangan ini biasanya berbentuk kecil, datar, dan memiliki warna yang bervariasi, seperti cokelat, hijau, kuning, atau oranye.
Lentil menjadi salah satu sumber makanan yang penting di banyak bagian dunia, terutama di daerah Asia Selatan dan Timur Tengah.
Kacang lentil sendiri dapat diolah dengan berbagai cara, baik sebagai sup, kari, salad, atau sebagai bahan tambahan dalam hidangan lain. Konsumsi lentil secara teratur dapat memberikan manfaat kesehatan yang signifikan.
Baca Juga:Ketahui Beberapa Jenis Sayuran Untuk Kesehatan Kulit7 Buah Untuk Kesehatan Kulit yang Penting Diketahui
Namun, penting untuk diketahui juga bahwa sebelum mengonsumsi lentil secara berlebihan, sebaiknya konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi, terutama bagi individu yang memiliki kondisi kesehatan tertentu atau alergi makanan tertentu.
Berikut ini terdapat beberapa kandungan gizi dan manfaat dari kacang lentil, di antaranya:
Kandungan Gizi dalam Lentil
- Protein
Jenis kacang ini memiliki kandungan protein tinggi dan merupakan sumber protein nabati yang baik dikonsumsi vegetarian dan vegan.
- Karbohidrat
Kaya akan karbohidrat kompleks yang dapat memasok energi secara bertahap pada tubuh.
- Serat
Miliki kandungan serat larut yang tinggi, kacang lentil baik dikonsumsi untuk kesehatan pencernaan dan mengendalikan kadar gula darah.
- Zat Besi
Kacang lenting merupakan salah satu sumber yang baik bagi zat besi, yang penting untuk produksi sel darah merah.
- Zat-zat Mikro (Mikronutrien)
Kandungan vitamin dan mineral dalam kacang lentil termasuk folat, tembaga, mangan, fosfor, tiamin (vitamin B1), dan zat besi.
Baca Juga:Miliki Ukuran yang Mini, Ketahui Manfaat Kubis Brussels Bagi Kesehatan8 Langkah Penting Dalam Menentukan Model Bisnis
- Antioksidan
Lentil miliki kandungan antioksidan seperti polifenol dan flavonoid yang membantu melawan radikal bebas dalam tubuh.
Manfaat Lentil
- Menurunkan Risiko Penyakit Jantung
Konsumsi kacang lentil dapat membantu dalam menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko penyakit jantung.
- Mengatur Kadar Gula Darah
Kandungan serat dan karbohidrat kompleks dalam kacang lentil dapat membantu mengatur kadar gula darah dan mengurangi risiko diabetes tipe 2.
- Menjaga Kesehatan Pencernaan
Lentil mengandung serat yang dapat membantu dalam kesehatan pencernaan dan mencegah sembelit.
- Menurunkan Risiko Kanker
Kandungan antioksidan dalam lentil dikaitkan dengan pengurangan risiko beberapa jenis kanker.