KURASI MEDIA – Kacang polong atau dikenal juga sebagai kacang ercis, merupakan jenis sayuran yang miliki kandungan nutrisi yang kaya akan manfaat kesehatan.
Kacang polong merupakan salah satu sumber nutrisi yang penting dalam pola makan sehat. Mengonsumsi jenis kacang ini secara teratur dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan, dan dapat menjadi komponen penting dari pola makan seimbang.
Berikut ini beberapa mengenai kandungan dan manfaat dari kacang polong atau ercis:
Baca Juga:6 Manfaat Penting dari Okra atau yang Dikenal Juga Sebagai BendiAplikasi Penghasil Uang yang Populer di Akhir Tahun Ini
Kandungan Nutrisi Kacang Polong
- Protein
Kacang polong miliki kandungan protein nabati yang baik untuk pertumbuhan dan perbaikan jaringan tubuh.
- Serat
Kacang polong atau ercis memiliki kandungan serat yang tinggi yang bermanfaat bagi pencernaan.
- Vitamin C
Kacang ercis merupakan sumber vitamin C, yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, memperbaiki jaringan tubuh, hingga melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan radikal bebas.
- Vitamin K
Ercis miliki kandungan vitamin K yang penting untuk pembekuan darah yang sehat dan kesehatan tulang.
- Vitamin A
Kaya akan beta-karoten, konsumsi jenis kacang ini dapat dikonversi menjadi vitamin A, penting untuk kesehatan mata, sistem kekebalan tubuh, dan kesehatan kulit.
- Mineral
Kacang polong memiliki berbagai kandungan seperti kalium, magnesium, zat besi, dan fosfor yang diperlukan untuk berbagai fungsi tubuh.
Manfaat Kacang Polong
- Kesehatan Pencernaan
Kandungan serat dalam kacang polong membantu menjaga kesehatan pencernaan, mencegah sembelit, dan mengurangi risiko penyakit usus.
Baca Juga:Baik Bagi Kesehatan Gigi, Ketahui 7 Jenis Sayuran Ini6 Jenis Buah yang Baik Dikonsumsi Untuk Kesehatan Gigi
- Pemeliharaan Berat Badan yang Sehat
Kacang polong rendah kalori, rendah lemak, dan mengandung serat tinggi, sehingga konsums jenis kacang ini sangat cocok sebagai pola makan untuk menjaga berat badan yang seimbang.
- Kesehatan Tulang
Konsumsi kacang polong dapat membantu menjaga kesehatan tulang dan pembekuan darah yang baik karena adanya kandungan vitamin K di dalamnya.
- Kesehatan Mata
Kandungan beta-karoten dalam kacang polong mendukung kesehatan mata, mencegah degenerasi makula, hingga tetap menjaga penglihatan yang baik.
- Sumber Antioksidan
Vitamin C dan beta-karoten dalam kacang polong memiliki sifat antioksidan yang membantu melawan radikal bebas dan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan.