Eliano Reijnders Disenggol, Bojan Hodak Sentil Jeje

Eliano Reijnders
Pelatih Persib, Bojan Hodak bela Eliano Reijnders setelah namanya sempat disenggol mantan penerjemah Shin Tae Yong di Timnas Indonesia, Jeong Seok-seo atau Jeje. (Instagram/@persib)
0 Komentar

KURASI MEDIA – Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak membela Eliano Reijnders setelah nama sang pemain sempat disenggol oleh mantan penerjemah Shin Tae Yong di Timnas Indonesia, Jeong Seok-seo atau Jeje.

Seperti diketahui, dalam sebuah podcast Jeje sempat mengeluarkan pernyataan bahwa Eliano Reijnders jadi biang keladi hasil imbang Timnas Indonesia saat menghadapi Bahrain di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pernyataan Jeje yang menyenggol nama Eliano Reijnders menuai beragam komentar di media sosial. Bahkan, Bojan Hodak pun sampai angkat bicara untuk membela anak asuhnya tersebut.

Baca Juga:Legenda Persib Berharap Maung Bandung Cetak Prestasi di AsiaBali United Bertekad Rusak Tren Positif Persib

Menurut pelatih asal Kroasia tersebut, pernyataan Jeje sangat tidak berdasar jika melihat posisinya yang hanya bertugas sebagai penerjemah Shin Tae Yong, yang kala itu masih dipercaya untuk memegang timnas.

“Saya membaca soal ada penerjemah yang berbicara omong kosong mengenai dia (Eliano Reijnders),” kata Bojan Hodak, Rabu 29 Oktober 2025.

Bojan justru mematahkan pernyataan Jeje dengan menegaskan bahwa Eliano tampil dengan sangat bagus dan memberikan dampak positif terhadap permainan Maung Bandung.

“Eliano adalah pemain top. Dia datang ke sini dengan bisa bermain di banyak posisi dan tampil sangat bagus,” ungkapnya.

Setelah pernyataannya sempat ramai, Bojan mengingatkan kepada Jeje agar hanya berfokus menjalankan tugasnya sebagai penerjemah saja, tanpa harus ikut mengomentari di luar tanggung jawabnya.

“Mungkin beberapa orang lebih baik tetap melakukan tugasnya sebagai penerjemah dan tidak perlu bicara mengenai sepak bola, karena ini untuk ahli, bukan penerjemah,” ujarnya.

Pelatih berusia 54 tahun tersebut menekankan bahwa apa yang sempat diutarakan oleh Jeje justru berbanding terbalik dengan penilaiannya. Di mata Bojan, Eliano merupakan pemain yang bagus.

Baca Juga:Menanti Gol Debut Ramon Tanque Bersama Persib, Ini Janjinya Jelang Lawan Bali UnitedJadwal Pekan 11 Super League 2025/2026: Bali United vs Persib, Persija Terusir dari JIS

Ia menjelaskan bahwa pemain berusia 25 tahun tersebut memiliki etos kerja yang bagus dan sangat kooperatif ketika diberi instruksi di lapangan. Bahkan baginya, Eliano jadi salah satu rekrutan terbaik Persib di musim ini.

“Dia itu bertubuh ringan, dia masih muda dan sebagai pemain dia bisa banyak berlari. Dia bisa berlari 10 kilometer, kemarin dia bermain 10 kilometer dan sebelumnya juga,” bebernya.

0 Komentar