Band Noah Resmi Beristirahat untuk Jangka Panjang

0 Komentar

KURASI MEDIA – Pada tanggal 1 Januari 2024, NOAH secara resmi mengumumkan rehat melalui unggahan Instagram mereka. Dalam keterangan tersebut, band yang memiliki Ariel sebagai vokalis ini mengungkapkan rasa terima kasih kepada penggemar dan pihak yang telah mendukung perjalanan karier mereka.

Pemberitahuan mengenai istirahat panjang NOAH diungkapkan pertama kali pada konser The Great Journey of NOAH di Eldorado Dome, Lembang, Bandung, pada tanggal 16 September 2023. Ariel, vokalis band, tidak memberikan penjelasan rinci mengenai alasan di balik istirahat tersebut dan kapan mereka akan kembali.

Sejak debut mereka pada tahun 2000, NOAH telah menghadapi berbagai tantangan, namun tetap eksis di tengah persaingan musisi dan lagu-lagu viral era sekarang.

Baca Juga:Apa itu YouTube Blue ? Simak Penjelasanya Disini!Spesifikasi Realme V50 Cocok Buat Para Gamers

Mari kita telaah perjalanan karier NOAH sejak awal. Grup band ini, yang awalnya bernama Peterpan, telah melewati beberapa fase sejak pembentukannya pada tahun 2000. Diprakarsai oleh Ariel dan Uki, yang sudah lama berteman dan memiliki minat musik sejak 1993, awalnya mereka membentuk grup musik bernama Topi.

Namun, Topi tidak bertahan lama, dan akhirnya, Ariel cs memutuskan untuk membentuk band baru yang diberi nama Universe. Band ini menjadi cikal bakal Peterpan dan debut pada 1 September 2000, dengan personel Ariel (vokal), Uki (gitar), Lukman (gitar), Indra (gitar bas), Andika (kibor), dan Reza (drum).

Dua tahun setelah pembentukan, Peterpan merilis album “Kisah 2002 Malam,” yang membawa mereka tampil di televisi. Album debut “Taman Langit” pada Juni 2003 sukses terjual lebih dari 650 ribu kopi. Prestasi ini dilanjutkan dengan album studio kedua, “Bintang di Surga,” pada 2004, yang membawa Peterpan meraih berbagai penghargaan bergengsi di industri musik Indonesia.

Meskipun sukses, Peterpan mengalami konflik internal dan kehilangan dua anggota, Andika dan Indra, karena perbedaan visi. Dua anggota baru, David (kibor) dan Luki (bass), menggantikan posisi mereka. Dengan formasi baru, Peterpan merilis album studio ketiga, “Hari yang Cerah,” pada Mei 2007, menjadi album terakhir dengan nama Peterpan.

Ariel cs kemudian merilis album perpisahan “Sebuah Nama, Sebuah Cerita” pada 2008 sebelum secara resmi mengganti nama menjadi NOAH pada 2009.

0 Komentar