2 Cara Ampuh Menghilangkan Iklan Sering Muncul di HP, Tanpa Aplikasi Ketiga

Ilustrasi Cara Ampung Menghilangkan Iklan Sering Muncul di HP, Paling Mudah dan Tanpa Aplikasi Apapun/ Pexels/ Noah Erickson
Ilustrasi Cara Ampung Menghilangkan Iklan Sering Muncul di HP, Paling Mudah dan Tanpa Aplikasi Apapun/ Pexels/ Noah Erickson
0 Komentar

KURASI MEDIA – Berikut cara menghilangkan iklan sering muncul di HP dengan 4 cara ampuh di bawah ini. Iklan sering muncul di HP tentunya akan membuat pengguna tidak nyaman dan kesal. Apalagi jika ponsel sedang digunakan untuk kebutuhan yang sangat penting.

Tak hanya iklan produk, beberapa ditemukan juga iklan yang tak senonoh bisa muncul di layar ponsel. Sehingga menyebabkan kekhawatiran orang tua jika memberikan ponsel kepada anak mereka.

Iklan memang menjadi salah satu sumber penghasilan bagi situs web maupun aplikasi Android. Maka tidak aneh apabila iklan dan pop-up banyak bermunculan dalam sebuah konten.

Baca Juga:Siapa Karina Dinda Lestari? Namanya Viral Soal Dugaan Kasus Perselingkuhan dengan MahasiswaApakah Berbahaya Jika Laptop Panas? Ini 5 Solusi Mudah Atasinya Bisa Pakai Barang Ini

Namun apabila pengguna HP terganggu dengan iklan yang sering muncul di HP. Berikut tips menghilangkan iklan di HP.

Cara Menghilangkan Iklan Sering Muncul di HP

Melalui Chrome

Dilansir dari laman Support Google, Chrome memungkinkan untuk memblokir pop-up yang mungkin tidak berguna bagi pengguna.

Caranya dapat dilakukan dengan menghentikan iklan pop-up langsung melalui pengaturan di aplikasi browser penggunanya, misalnya untuk browser Chrome.

  • Buka aplikasi Chrome di HP Anda
  • Di sebelah kanan kolom URL, ketuk Lainnya dan masuk ke setelan
  • Klik ‘setelan situs’
  • Pilih menu ‘pop-up dan pengalihan’ atur untuk mengaktifkan pemblokiran iklan pop up
  • Kembali lagi ke setelan situs, klik iklan dan aktifkan blokir

Melalui layar HP

Iklan bisa saja muncul di layar utama HP Anda, biasanya terjadi karena pengguna menginstall aplikasi pihak ketiga yang licik. Hal ini karena pengembang aplikasi memasang trik supaya penggunanya memberikan izin untuk bisa menayangkan iklan di layar utama HP. Sehingga penting pengguna melakukan langkah-langkah berikut ini:

  • Cek aplikasi apa yang menampilkan iklan tersebut di layar Anda
  • Tahan dan klik ikon aplikasinya dan buka menu info aplikasi
  • Klik ‘Tampilkan di aplikasi lain’
  • Nonaktifkan menu ‘Izinkan tampilan di aplikasi lain’

Jika aplikasi tersebut dirasa tidak terlalu diperlukan, sebaikya bisa Anda hapus agar tidak menampilkan iklan yang mengganggu.

Itulah cara ampuh menghilangkan iklan sering muncul di HP paling mudah yang bisa dilakukan oleh Anda sekarang. Semoga membantu!

0 Komentar