Siapa Itu Han Seo Hee? Viral Namanya Usai Meninggalnya Lee Sun Kyun

Sosok Han Seo Hee yang Viral Usai Meninggalnya Lee Sun Kyun/ Koreaboo
Sosok Han Seo Hee yang Viral Usai Meninggalnya Lee Sun Kyun/ Koreaboo
0 Komentar

KURASI MEDIA – Sosok Han Seo Hee viral di media sosial, namanya banyak disebut warganet usai meninggalnya Lee Sun Kyun.

Kabar meninggalnya aktor Lee Sun Kyun pada Rabu (27/12/2023) menggegerkan publik, khususnya di industri hiburan Korea Selatan.

Berikut beberapa komentar warganet yang mengaitkan sosok Han Seo Hee dengan kasus kematian Lee Sun Kyun.

Baca Juga:Beli Gas LPG 3 Kg? Cek Daftar Masyarakat yang Boleh dan Dilarang MembelinyaResep Olesan Sate Seafood: Saus BBQ, Keju hingga Pedas Manis Spesial Tahun Baruan 2024

“definisi madame k 🤝 han seo hee, dua org ini emg susah bgt ketangkepnya pdhl kasusnya berentet,” tulis warganet di X @tang***.

“Astaghfirulloh ternyata ada peran si han seo hee di kasus ahjusi 😭😭😭,” kata @lune***.

“Di tahap ini, kalo HAN SEO HEE belum ketangkep dan ga dipenjara, kebangetan sih. Simpenan pejabat pasti,” kata warganet @bucin***.

“Bantu benerin. Han Seo Hee. Bukan Han Sohee, klo Han Sohee itu aktris kak. Dia gaada kaitannya sama Seo Hee🙏🏼🙏🏼 tenkyuu,” kata @clx***.

Kasus Lee Sun Kyun Sebelum Meninggal Dunia

Sebelum kabar duka tersebut, dilansir dari laman The Times of India, Lee Sun Kyun sempat terjerat dalam dugaan kontroversi tentang keterlibatannya dalam penggunaan zat terlarang.

Ia dituduh mengonsumsi zat terlarang di beberapa lokasi, termasuk bar dan area pemukiman di distrik Gangnam, Seoul.

Sosok Han Seo Hee Terlibat dalam Penyelidikan

Proses penyelidikan melibatkan delapan individu, di antaranya adalah tokoh terkenal seperti Han Seo Hee, ia adalah eks trainee K-pop yang terkenal karena insiden ganja pada tahun 2017 yang melibatkan mantan anggota BIGBANG TOP dan Hwang Ha Na, cucu dari pendiri Namyang Dairy Products.

Baca Juga:Apakah Film Migration Bakal Tayang di Netflix? Ini InfonyaDrama Pasta Tentang Apa? Pernah Dibintangi Lee Sun Kyun yang Meninggal Dunia

Kedua individu ini juga diduga terlibat dalam penggunaan narkoba di tempat hiburan dewasa yang memiliki koneksi dengan Lee Sun Kyun. Akan tetapi, identitas lain yang terlibat belum diungkapkan.

Pada tahap penyelidikan penyelidik menilai bukti yang ada untuk menentukan apakah cukup alasan untuk menuntut Lee Sun Kyun atas dugaan keterlibatannya dalam penggunaan obat-obatan terlarang sepanjang tahun ini.

Kabar lain muncul menambah karena beberapa individu yang terlibat, memiliki riwayat penggunaan narkoba sebelumnya, seperti “Mr. A,” seorang chaebol generasi ketiga, dan “Mr. B,” mantan trainee idola K-pop.

0 Komentar