KURASI MEDIA – Meta, perusahaan teknologi terkemuka, telah mengumumkan bahwa mereka akan menghadirkan sejumlah fitur baru yang akan segera dinikmati oleh pengguna salah satunya fitur pengingat ultah di Instagram.
Selain fitur tersebut, ada empat fitur baru yang akan segera tersedia bagi pengguna platform tersebut.
Fitur apa sajakah yang di siapkan Meta tersebut? Simak informasinya di bawah.
Baca Juga:Vellfire Generasi Terbaru Resmi Meluncur, Kapan Hadir di Indonesia?Mengenal Suzuki Swish 125, Skutik Baru yang Siap Bersaing dengan Honda BeAT?
Fitur Pengingat Ultah di Instagram
Salah satu dari fitur baru yang menarik adalah fitur Instagram pengingat ulang tahun teman.
Sebelumnya, fitur serupa telah ada di Facebook, dan kini Instagram pun mengikutinya.
Fitur “Birthday” ini dirancang untuk membantu pengguna dalam mengingat dan merayakan ulang tahun teman mereka.
Dalam fitur ini, pengguna dapat mengirimkan stiker khusus sebagai ucapan selamat kepada teman yang sedang berulang tahun.
Fitur Catatan di Instagram
Fitur kedua adalah fitur catatan, yang akan tampil dalam bentuk video dan audio. Dalam hal audio, pengguna dapat merekam pesan suara yang nantinya akan menjadi catatan pribadi.
Fitur Video Selfie di Instagram
Sementara dalam fitur video selfie, pengguna bisa membuat video yang kemudian disimpan sebagai catatan.
Namun, perlu dicatat bahwa audio dan video catatan ini hanya akan tersedia selama 24 jam, dan fitur ini akan dapat digunakan dalam pesan langsung atau direct messages (DM).
Baca Juga:Apple Gelar Diskon Besar-Besaran iPhone 15 di China hingga Rp 3,2 JutaTikTok Kenalkan Tiga Fitur Baru TikTok Musik, Ada Mode Pesta hingga FYP Tuning
Fitur Multiple Lists in Stories di Instagram
Fitur terakhir adalah Multiple Lists in Stories. Seperti namanya, fitur ini memungkinkan pengguna untuk membuat daftar teman yang dapat melihat cerita atau Instagram Stories mereka.
Saat ini, Instagram hanya menyediakan fitur “Close Friend” atau teman dekat, yang memungkinkan pengguna membagikan cerita mereka hanya kepada teman-teman yang ada dalam daftar tersebut.
Dengan fitur baru ini, pengguna akan memiliki fleksibilitas untuk mengelompokkan teman-teman dalam berbagai daftar, seperti teman sekolah, rekan kerja, keluarga, dan sebagainya.
Keempat fitur baru Instagram ini saat ini masih dalam tahap uji coba termasuk fitur pengingat ultah di Instagram, tetapi perusahaan telah mengonfirmasikan bahwa mereka akan segera meluncurkannya kepada seluruh pengguna platform.