KURASI MEDIA – Samsung akhirnya meluncurkan versi stabil dari One UI 6 setelah melalui beberapa fase beta. Pembaruan ini membawa Android 14 ke banyak tablet dan HP Samsung yang memenuhi syarat untuk menjalankan versi terbaru dari sistem operasi ini.
HP Samsung pertama yang menerima pembaruan One UI 6 beta versi stabil adalah Galaxy S23, Galaxy S23+, dan Galaxy S23 Ultra.
Saat ini, pembaruan One UI 6 versi stabil baru tersedia di sejumlah negara Eropa.
Baca Juga:Cara Nonaktifkan Akun TikTok Sementara4 Cara Mudah Cek IP Addres WiFi di Laptop
Pengguna dari negara-negara seperti Inggris, Prancis, Jerman, Polandia, Spanyol, dan Portugal melaporkan bahwa mereka telah menerima pembaruan One UI 6 versi stabil melalui media sosial.
Pengguna yang melakukan upgrade dari One UI 6 versi beta ke versi stabil melaporkan bahwa mereka hanya perlu mengunduh data berukuran ratusan megabyte.
Namun, bagi pengguna yang melakukan upgrade dari One UI 5.1 ke One UI 6 versi stabil, mereka perlu mengunduh data yang lebih besar, sekitar 2-3 gigabyte.
Meskipun pembaruan One UI 6 saat ini terbatas pada wilayah Eropa, Samsung berencana untuk merilisnya ke lebih banyak negara dan perangkat secara bertahap.
Setelah peluncuran di Eropa, kemungkinan pembaruan akan mencapai Amerika Serikat dan Korea Selatan.
Selain seri Galaxy S23, Samsung juga telah menguji One UI 6 beta pada perangkat lainnya, termasuk Galaxy S22 series, Galaxy S21 series, Galaxy Z Fold 5, Galaxy Z Fold 4, Galaxy A54, Galaxy A53, dan Galaxy F23.
Perangkat-perangkat ini akan segera menerima pembaruan One UI 6 versi stabil.
Untuk perangkat yang kompatibel tetapi belum menerima pembaruan beta One UI 6, mereka akan langsung mendapatkan pembaruan versi stabil.
Baca Juga:Cara Menggunakan Dua Akun Whatsapp di Satu HPSaldo BCA Rp0 Rupiah, Rekening Nasabah Bakal di Tutup Otomatis? Ini Penjelasannya
Daftar HP Samsung yang Dapat Update Android 14 dan One UI 6
Di bawah ini merupakan daftar hp Samsung yang akan mendapatkan pembaruan One UI 6/Android 14.
Galaxy S series
– Galaxy S23 Ultra
– Galaxy S23+
– Galaxy S23
– Galaxy S23 FE
– Galaxy S22 Ultra
– Galaxy S22+
– Galaxy S22
– Galaxy S21 FE
– Galaxy S21 Ultra
– Galaxy S21+
– Galaxy S21
– Galaxy S20 Ultra
– Galaxy S20+
– Galaxy S20
– Galaxy S20 FE