KURASI MEDIA – Memasuki bulan November, sejumlah produsen smartphone bersiap untuk merilis produk-produk terbaru mereka. Berikut daftar hp rilis November 2023.
Vendor-vendor seperti Vivo, Realme, Samsung hingga Infinix siap untuk memperkenalkan produk andalan mereka.
Daftar HP Rilis November 2023
Daftar hp rilis November 2023 ini cukup lengkap, mencakup berbagai segmen, mulai dari entry level, menengah, hingga flagship.
Baca Juga:Gak Perlu Ribet Cari Cuan, Saldo DANA Gratis Bisa Didapat lewat Aplikasi Penghasil Uang Terbukti Membayar iniJadwal Pencarian Bansos PKH Tahap 5 2023, Yuk Cek Sekarang
1. Samsung Galaxy A15
Samsung Galaxy A15 diperkirakan akan meluncurkan dua model, yakni 4G dan 5G.
Galaxy A15 kabarnya akan memiliki layar 6,5 inci dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz.
Di bagian kamera, diperkirakan Samsung A15 akan mengusung tiga kamera belakang, termasuk kamera utama 50 MP, dan kemungkinan kamera depan dengan resolusi 13 MP.
Tersedia juga dua model, satu dengan dukungan 4G dan satu dengan konektivitas 5G.
Model 5G akan ditenagai oleh MediaTek Dimensity 6100 Plus, sementara model 4G menggunakan chipset MediaTek Helio G99.
Selain itu, Galaxy A15 juga disebut akan memiliki baterai 5.000 mAh, dukungan fast charging 25 watt, dan slot kartu microSD.
2. iQoo 12 series
iQoo 12 series, yang merupakan sub-brand dari Vivo, akan diluncurkan di China pada 7 November 2023.
Baca Juga:Rekomendasi Aplikasi Pinjaman Online Terpercaya tanpa BI CheckingThe Beatles Rilis Lagu Now and Then, Bakal Jadi Lagu Terakhir?
Ponsel ini dikonfirmasi akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3, chipset mobile terbaru dari Qualcomm.
iQoo 12 series akan hadir dalam dua model, yaitu iQoo 12 reguler dan iQoo 12 Pro, dengan konfigurasi kamera termasuk kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 50 MP, dan kamera 64 MP.
iQoo 12 Pro akan menampilkan layar 2K yang melengkung dengan kecerahan hingga 3.000 nits.
3. Vivo X100 series
Vivo X100 series juga dijadwalkan untuk diluncurkan pada November, mirip dengan iQoo 12 series.
Smartphone ini akan memiliki tiga model. Yaitu Vivo X100 “reguler,” Vivo X100 Pro, dan Vivo X100 Pro Plus sebagai model tertinggi.
Vivo X100 Pro Plus kemungkinan akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 3, sementara model Pro mungkin menggunakan Snapdragon 8 Gen 1, dan model reguler ditenagai oleh Dimensity 9300.
Vivo X100 series juga dilengkapi dengan kamera periskop yang didukung oleh lensa Vario-APO-Sonnar dari Zeiss.
4. Oppo A2
Oppo A2 dijadwalkan akan dirilis pada 11 November di China.