KURASI MEDIA – Di akhir bulan November ini, sejumlah film box office mulai diputar di bioskop Indonesia, termasuk di antaranya The Hunger Games: The Ballad of Songbirds and Snakes, The Marvels, dan beberapa lainnya.
Tak hanya film internasional, film-film karya anak bangsa seperti Gampang Cuan, Budi Pekerti, dan film horor Perjamuan Iblis juga tengah tayang di bioskop.
Daftar Film yang Sedang Diputar di Bioskop Bulan November 2023
Berikut ini adalah daftar film-film yang sedang diputar di bioskop November 2023.
Baca Juga:Instagram Fitur My Week Bisa Bikin Story Tetap Manteng Selama SemingguBocoran Spesifikasi iTel P55+, Bawa SoC Unisoc T606
1. The Hunger Games: The Ballad of Songbirds and Snakes
Film ini melanjutkan kisah Presiden Panem, Coriolanus Snow, beberapa dekade sebelum ia memimpin dan berhadapan dengan Katniss Everdeen dalam seri Hunger Games sebelumnya.
Kisah Snow muda (Tom Blyth) mencerminkan garis keturunan keluarganya yang pernah berjaya di Capitol, mengalami kemunduran setelah pabrik amunisinya di Distrik 13 hancur dan ayahnya tewas dalam pertempuran.
Sekarang, tempat tinggal keluarganya terancam hilang, dan Snow berusaha memulihkan prestise keluarganya dengan tekad untuk mendapatkan kembali tempat tinggal mereka dan melanjutkan studi di universitas.
2. The Marvels
Film ini diadaptasi dari Marvel Comics dan disutradarai oleh Nia DaCosta, yang sebelumnya sukses menyutradarai film seperti Candyman dan Little Woods.
Sebagai sekuel Captain Marvel, film ini mengisahkan tentang tiga superhero wanita yang bersatu dalam menjalankan misi tertentu.
3. Gampang Cuan
Sultan (Vino G. Bastian) dan adiknya, Bilqis (Anya Geraldine), tak menyangka bahwa mendiang ayah mereka meninggalkan utang sebesar Rp300 juta yang harus mereka lunasi.
Untuk melindungi ibu mereka yang memiliki penyakit jantung dan mudah stres, Mamah Diah, keduanya mencoba berbagai pekerjaan demi mengumpulkan uang.
Baca Juga:Syarat dan Cara Buka Rekening Jenius Beserta Saldo AwalnyaDaftar Serial Netflix Terbaru Rilis Minggu ini, Ada Squid Game hingga My Demon
4. Budi Pekerti
Konflik dalam film ini mencerminkan fenomena viral di media sosial yang dapat mengubah hidup seseorang dengan cepat. Satu unggahan dapat mengubah segalanya.
5. Saranjana Kota Ghaib
Saranjana adalah kota misterius yang hanya bisa dilalui oleh orang terpilih.
Dalam film ini, band Significant berusaha menemukan portal penghubung antara dunia manusia dan dunia jin di Saranjana agar Sitha dapat kembali.