KURASI MEDIA – WhatsApp fitur pintasan chatbot AI resmi diperkenalkan. Fitur ini memungkinkan pengguna dengan cepat membuka obrolan yang didukung oleh kecerdasan buatan (AI) langsung dari tab Obrolan.
Laporan dari WABetaInfo menyebutkan bahwa setelah menginstal pembaruan WhatsApp beta terbaru untuk Android 2.23.24.26 yang tersedia di Google Play Store, pengguna dapat menemukan tombol baru di tab Obrolan, tepat di atas ikon untuk memulai obrolan baru.
Dengan menggunakan tombol ini, obrolan bertenaga AI dapat diakses secara instan tanpa harus membuka daftar kontak, seperti yang dilaporkan oleh News18 pada Senin (20/11/2023).
Baca Juga:Bocoran Spesifikasi Redmi K70 Series, Punya RAM 16 GB!5 Cara Dapat Saldo DANA Gratis Cepat Cair lewat Internet
Fungsi Whatsapp Fitur Pintasan Chatbot AI
Dengan memperkenalkan pintasan khusus ini, diharapkan pengguna dapat menghemat waktu dan usaha yang diperlukan untuk memulai percakapan AI secara spesifik.
WABetaInfo menyatakan keyakinan bahwa penempatan pintasan ini secara mencolok di tab Obrolan akan memastikan pengguna mengetahui keberadaan fitur tersebut, dan secara organik, melibatkan interaksi yang didukung AI dalam penggunaan sehari-hari aplikasi pesan mereka.
Fitur baru ini, saat ini hanya tersedia untuk sejumlah penguji beta yang telah menginstal pembaruan WhatsApp beta terbaru untuk Android dari Google Play Store.
Diperkirakan fitur ini akan diluncurkan secara global dalam beberapa minggu mendatang.
Selain itu, WhatsApp juga tengah merencanakan penambahan fitur baru lainnya di platform mereka, termasuk rencana untuk menghadirkan iklan.
Fitur lain yang diusulkan mencakup verifikasi email sebagai langkah tambahan untuk meningkatkan keamanan pengguna.