PSIM Yogyakarta Manfaatkan Jeda FIFA Matchday dengan Menggelar Uji Coba

PSIM Yogyakarta
Skuad PSIM Yogyakarta bakal manfaatkan jeda FIFA Matchday di bulan Oktober ini dengan menggelar laga uji coba. (ileague.id)
0 Komentar

KURASI MEDIA – Kompetisi Super League 2025/2026 sedang dijeda demi kebutuhan persiapan Timnas Indonesia yang akan bertarung di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sedianya kompetisi kasta tertinggi Indonesia musim ini memasuki pekan ke-8. Dan akan berlangsung pada awal Oktober ini selama satu pekan.

Namun karena mendukung persiapan Timnas Indonesia, akhirnya pekan ke-8 dijadwalkan ulang, dan baru akan berlangsung pada bulan Desember mendatang.

Baca Juga:Resmi Diundur! Catat Jadwal Pertandingan Pekan 8 Super League 2025/2026Demi Persiapan Timnas Indonesia, Pekan 8 Super League Resmi Diundur

Alhasil semua klub Super League libur bermain di masa jeda ini hingga agenda FIFA Matchday berakhir. Termasuk tim promosi musim ini, PSIM Yogyakarta.

Klub berjuluk Laskar Mataram tersebut akan diliburkan selama beberapa hari di masa jeda ini, sebelum kembali menjalani sesi latihan bersama.

Manajer PSIM, Razzi Taruna menjelaskan bahwa tim besutan Jean Paul van Gastel akan diberi waktu libur selama beberapa hari, sebelum menjalani latihan kembali.

Setelah itu, Ze Valente dan kawan-kawan akan kembali berlatih demi menjaga kebugaran pemain selama jeda internasional kali ini.

“Kita akan ada beberapa hari libur, sekitar 3-4 hari,” buka Razzi Pratama.

“Setelah itu, kita maksimalkan untuk tetap latihan di jeda libur besok. Program utamanya untuk menjaga kebugaran, itu nanti sudah ranahnya di pelatih,” paparnya.

Selama masa jeda ini, skuad Laskar Mataram pun dijadwalkan bakal menggelar laga uji coba. Hal tersebut dilakukan demi menjaga atmosfer pertandingan selama libur.

Baca Juga:Daftar Pemain Super League yang Dipanggil ke Timnas Indonesia: Persib Jadi Penyumbang TerbanyakResmi Berubah! Catat Jadwal Terbaru Timnas Indonesia di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selain itu, laga uji coba ini pun digelar dalam rangka memberikan menit bermain untuk para pemain yang belum banyak mendapat kesempatan hingga pekan ketujuh Super League.

“Karena kita akan tidak main cukup lama, kita selipkan uji coba di situ supaya terjaga feeling pertandingannya,” ungkapnya.

Sementara itu, PSIM tampil dengan sangat impresif di awal musim ini. Terbukti hingga pekan ketujuh mereka baru sekali menelan kekalahan.

Satu-satunya kekalahan tersebut didapat Laskar Mataram saat menjamu Borneo FC Samarinda di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada pekan kelima.

Tentunya ini jadi capaian positif untuk PSIM, lantaran mereka maju di kompetisi Super League musim 2025/2026 sebagai tim promosi.

0 Komentar