Bocoran Spesifikasi dan Harga Redmi A3

Bocoran Spesifikasi dan Harga Redmi A3
Bocoran Spesifikasi dan Harga Redmi A3
0 Komentar

KURASI MEDIAXiaomi bersiap-siap untuk meluncurkan smartphone murahnya di pasar global dengan nama Redmi A3.

Dan mengenai bocoran spesifikasi dan harga telah mulai tersebar luas di dunia maya.

Terlihat bahwa Redmi A3 membawa sejumlah perubahan dibandingkan pendahulunya, Redmi A2, terutama dalam desain modul kamera belakangnya.

Baca Juga:Daftar Harga dan Spesifikasi Terbaru HP Xiaomi 2024Spesifikasi dan Harga HP Flagship OnePlus 12R yang Resmi Rilis Global

Desain modul kamera ponsel ini menampilkan lingkaran di tengah bodi, mengingatkan pada desain Xiaomi 13 Ultra.

Sedangkan Redmi A2 memiliki modul kamera yang tersusun secara vertikal di sudut kiri atas, menyerupai iPhone.

Spesifikasi dan Harga Redmi A3

Selain itu, Redmi A3 hadir dengan layar yang lebih luas dan responsif. Dengan ukuran 6,71 inci dan refresh rate 90 Hz, layarnya menawarkan pengalaman visual yang lebih baik dibandingkan Redmi A2 yang memiliki layar 6,52 inci dengan refresh rate 60Hz.

Penting untuk dicatat bahwa ponsel ini dilengkapi dengan kaca di bagian belakang, sensor sidik jari di samping, dan port USB-C yang menggantikan micro USB, menambah kemudahan penggunaan.

Meskipun menghadirkan banyak peningkatan, Xiaomi masih menggunakan chip MediaTek Helio G36 SoC pada Redmi A3, dipadukan dengan RAM 4 GB.

Pengguna juga memiliki opsi untuk memperbesar RAM hingga 4 GB dengan fitur RAM virtual.

Sementara, baterai 5.000 mAh disematkan di dalam ponsel ini dengan dukungan pengisian cepat 10W.

Baca Juga:Mengintip Spesifikasi Unggulan Vivo V30 yang Segera Hadir di Indonesia5 Ide Olahraga yang Asyik Dilakukan Saat Musim Hujan

Ponsel ini tersedia dalam pilihan warna midnight black, forest green, dan blue.

Saat ini, smartphone ini sudah tersedia di pasar Maroko dengan harga 1/179 dirham Maroko atau sekitar Rp 1,8 juta.

0 Komentar