KURASI MEDIA – Bagi para pengguna TikTok, mungkin Anda sering menemukan video menarik yang ingin Anda simpan namun terdapat watermark di dalam video tersebut. Nah, bagi Anda yang ingin menyimpan video TikTok tanpa menggunakan fitur bawaan simak di sini cara simpan video TikTok tanpa watermark lewat hp dan pc.
Saat ini, selain menggunakan fitur bawaan TikTok, ada beberapa metode lain yang mudah untuk dijalankan.
Cara Simpan Video TikTok tanpa Watermark
Berikut empat cara untuk mengunduh dan menyimpan video TikTok dari perangkat HP dan PC tanpa watermark.
Baca Juga:Daftar HP Rilis November 2023, Mau Pilih Mana?Gak Perlu Ribet Cari Cuan, Saldo DANA Gratis Bisa Didapat lewat Aplikasi Penghasil Uang Terbukti Membayar ini
Unduh Langsung dari TikTok
TikTok memiliki fitur bawaan yang memungkinkan Anda menyimpan video tanpa perlu menggunakan aplikasi atau situs web lain.
Namun, video yang disimpan dengan cara ini akan memiliki watermark berisi akun pengunggah video. Lalu
1. Gunakan Aplikasi Penyimpan Video TikTok
Ada banyak aplikasi di Play Store atau App Store yang didesain khusus untuk menyimpan atau mengunduh video dari platform TikTok.
Beberapa contoh termasuk ‘TikTok Video Downloader’ dan ‘Downloader for TikTok’.
Aplikasi ini dapat menyimpan video tanpa watermark. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
– Unduh dan instal aplikasi penyimpan video TikTok dari Play Store atau App Store.
– Temukan video yang ingin Anda unduh di aplikasi TikTok.
– Salin link atau tautan video dengan mengklik tombol ‘Salin Tautan’ di TikTok.
– Masuk ke aplikasi penyimpan video TikTok, lalu tempelkan tautan yang telah Anda salin.
– Klik tombol unduh, dan video akan diunduh tanpa watermark.
Baca Juga:Jadwal Pencarian Bansos PKH Tahap 5 2023, Yuk Cek SekarangRekomendasi Aplikasi Pinjaman Online Terpercaya tanpa BI Checking
2. Gunakan Aplikasi Pengunduh Video Umum
Selain aplikasi khusus TikTok, Anda juga dapat memanfaatkan berbagai aplikasi pengunduh video umum yang mendukung berbagai platform, termasuk TikTok, Instagram, dan YouTube.
Contoh aplikasi ini termasuk Snaptube, VidMate, dan 4K Video Downloader. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
– Unduh dan instal salah satu aplikasi pengunduh video yang disebutkan di atas.
– Temukan video yang ingin Anda unduh di aplikasi TikTok.
– Salin link atau tautan video dengan mengklik tombol ‘Salin Tautan’ di TikTok.
– Masuk ke aplikasi pengunduh video TikTok, lalu tempelkan tautan yang telah Anda salin.