Buku Elektronik Pemilu 2024 Resmi Diluncurkan Kemenkominfo, Akses di Sini

Buku Elektronik Pemilu 2024 Resmi Diluncurkan Kemenkominfo, Akses di Sini
Buku Elektronik Pemilu 2024 Resmi Diluncurkan Kemenkominfo, Akses di Sini./Pemilu Damai Pedia
0 Komentar

KURASI MEDIA – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) telah merilis buku elektronik atau e-book Pemiludamaipedia sebagai upaya untuk menyediakan pemahaman menyeluruh tentang Pemilihan Umum atau Pemilu 2024.

“Dalam rangka meningkatkan wawasan dan pemahaman mengenai Pemilu serta mempermudah akses masyarakat terhadap berbagai informasi terkait Pemilu 2024, Kementerian Kominfo meluncurkan buku elektronik Pemiludamaipedia,” kata Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kemenkominfo Usman Kansong, sebagaimana mengutip dari ANTARA.

Usman menjelaskan bahwa Pemiludamaipedia dirancang sebagai sumber pengetahuan tentang berbagai tahapan Pemilu 2024, mulai dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) hingga profil partai politik yang berpartisipasi dalam pemilu.

Baca Juga:Sinopsis Film Spider-Man 3: Perjalanan Peter Parker Menuju KegelapanJadwal Bioskop Trans TV Malam ini 5 Desember 2023

Masyarakat dapat memanfaatkan buku elektronik ini untuk memeriksa keanggotaan mereka di DPT, mengecek profil calon legislatif, partai politik, calon presiden dan wakil presiden, hingga jadwal Pemilu 2024.

Contohnya, seseorang dapat mengecek status keanggotaannya di DPT dengan cara mencari nama mereka di Pemiludamaipedia. Usman menekankan bahwa buku elektronik ini tidak dapat digunakan untuk mengakses data seluruh DPT.

Pemiludamaipedia juga menyediakan fitur untuk memeriksa informasi atau berita yang dicurigai sebagai hoaks.

Masyarakat diberi kesempatan untuk melaporkan informasi yang mereka temui dan dicurigai sebagai hoaks.

Selain sebagai sumber informasi, Pemiludamaipedia juga memperkenalkan layanan chatbot “Ayo Memilih,” yang memungkinkan interaksi langsung dengan masyarakat. Buku elektronik ini juga mencakup sejarah Pemilu di Indonesia.

“Informasi dalam buku Pemiludamaipedia bersifat dokumen langsung yang terus diperbarui, diupdate setiap kali ada perkembangan atau informasi baru,” kata Usman.

Usman berharap peluncuran buku elektronik ini dapat mendorong diskusi publik yang lebih sehat dan etis, sambil memberikan pendidikan politik yang bermanfaat kepada masyarakat.

Baca Juga:Apple Rilis Apple Watch Series 9 Warna Merah, Ini HarganyaSinopsis Film Bus 657 A.K.A The Heist Tayang di Bioskop Trans TV

Ia menegaskan pentingnya menghindari informasi yang salah dan tidak akurat, dan menyatakan bahwa Pemiludamaipedia menyajikan informasi dari sumber-sumber terpercaya.

Buku elektronik Pemiludamaipedia dapat diakses melalui laman https://s.id/pemiludamaipedia.

“Harapannya, Pemilu 2024 dapat diselenggarakan dengan baik dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan bangsa,” tambahnya.

0 Komentar