Cara Mencuci Emas Hitam Pakai Sabun Cuci Piring, Ini 5 Langkah Mudah di Rumah

Ilustrasi Cara Mencuci Emas Hitam dengan Sabun Cuci Piring/ Pexels/Renato Zapata
Ilustrasi Cara Mencuci Emas Hitam dengan Sabun Cuci Piring/ Pexels/Renato Zapata
0 Komentar

KURASI MEDIA – Berikut di dalam artikel ini langkah-langkah mencuci emas hitam menggunakan sabun pencuci piring. Mudah dilakukan di rumah lho!

Anda tak perlu cemas ketika perhiasan emas mulai mengalami kehitaman dan kehilangan kilau indahnya.

Sebelum mengetahui cara mencuci emas hitam, perlu diketahui penyebab perhiasan emas mudah mengalami perubahan warna menjadi kehitaman.

Baca Juga:5 Ide Bisnis Jelang Pemilu 2024 Paling Banyak Dicari, Untung BesarViral Perempuan Bakar Ijazah Pacar, Warganet: Ijazah Susah Terbit Ulang

Hal ini karena beberapa faktor di antaranya bersentuhan dengan cairan kimia seperti sabun mandi, lotion, atau parfum, terpapar keringat dan kotoran, serta eksposur terus-menerus terhadap panas.

Tak hanya itu, perhiasan dengan kadar emas yang lebih rendah memiliki kecenderungan lebih rentan terhadap kekusaman atau perubahan warna, karena kandungan emas yang lebih sedikit danĀ  membuatnya lebih mudah mengalami proses oksidasi.

Jangan terburu-buru menjualnya jika emas Anda berubah menjadi kehitaman, tapi Anda dapat melakukan metode membersihkan emas yang sederhana dan efektif di rumah.

Salah satu cara efektif membersihkan emas yang telah menghitam adalah dengan menggunakan sabun pencuci piring.

Cara Mencuci Emas Hitam dengan Sabun Cuci Piring

Dilansir dari laman Pegadaian, caranya sangat mudah dan praktis. Kamu bisa melakukannya di rumah dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

1. Persiapkan mangkuk berisi air hangat untuk membersihkan emas yang mulai menghitam.

2. Campurkan sabun cuci piring ke dalam air hangat, aduk hingga larut sepenuhnya.

Baca Juga:Inovasi Terbaru WiFi 7, Ini Dia Keunggulan UtamanyaEmas Kuning atau Putih, Mana yang Lebih Bagus?

3. Masukkan perhiasan ke dalam larutan sabun dan biarkan selama sekitar lima belas menit.

4. Angkat perhiasan dan sikat dengan sikat gigi berbulu halus untuk menghilangkan kotoran secara menyeluruh.

5. Setelah bersih, bilas perhiasan emas dengan air dan keringkan dengan kain bersih hingga benar-benar kering

Itulah 5 cara mencuci emas hitam dengan sabun cuci piring yang bisa Anda lakukan di rumah dengan mudah.

0 Komentar